Bupati Pemalang, Istri, dan 2 Pejabat Positif Covid

Bupati Pemalang Junaedi, istrinya, serta Sekda Muhammad Arifin dan Kepala BPPD Bejo Suwarno positif Covid-19.
Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Pemalang menyampaikan keterangan terkait Bupati Junaedi yang terkonfirmasi positif Covid-19 saat konfereni pers di Posko BPBD setempat‎, Selasa malam, 21 Juli 2020. (Foto: Tagar/Farid Firdaus)

Pemalang - Kasus Covid-19 di Kabupaten Pemalang bertambah. Terkini, ‎Bupati Pemalang Junaedi dan istrinya terkonfirmasi positif Covid-19. Dua pejabat lainnya di Pemerintah Kabupaten Pemalang juga dinyatakan positif.

Hal itu diumumkan juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Pemalang Tutuko Raharjo dalam konferensi pers di Posko Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat, Selasa malam, 21 Juli 2020.

"Berdasarkan hasil pemeriksaan laboratorium terdapat empat orang terkonfirmasi positif. ‎Keempatnya berinisial J, 58 tahun, IS, 48 tahun, MA, 54 tahun, dan BS, 59 tahun," kata Tutuko.

Kondisi beliau (Junaedi) baik, stabil. Yang bersangkutan tidak memiliki komorbid (penyakit‎ bawaan). Istrinya kondisinya juga stabil.

J diketahui adalah Bupati Pemalang Junaedi, sedangkan IS merupakan istrinya, Irna Setiawati. Adapun MA merupakan Sekretaris Daerah Pemalang Muhammad Arifin, dan BS tak lain Bejo Suwarno yang menjabat Kepala Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah.

"Saat ini keempatnya sudah menjalani perawatan dan karantina di rumah sakit," ujar Tutuko.

Baca lainnya: 

Tutuko tak menjelaskan lebih lanjut riwayat kontak keempat orang tersebut sebelum terpapar Covid-19. Dia hanya mengatakan, keempatnya mempunyai mobilitas yang tinggi dalam aktivitas sehari-hari.

‎"Bahkan sampai dengan hari ini beliau-beliau ini masih melaksanakan aktivitas bersama Gugus Tugas dan masih memberi arahan kepada kami semua, dan itulah yang kita kenal, familier dengan orang tanpa gejala atau OTG‎," katanya.

Menurut Tutuko, tracing sudah dilakukan terhadap orang-orang‎ yang mempunyai kontak erat dengan keempat orang tersebut dan mulai bertahap akan dilakukan tes swab. "Swab mulai dilakukan besok (Rabu)," ucap dia.

Tutuko menambahkan dengan tambahan empat orang, jumlah total kasus positif covid di Kabupaten Pemalang menjadi 77 orang. Dari jumlah itu, 35 orang dirawat, 39 orang sembuh dan tiga orang meninggal.

"Kami terus secara gencar mensosialisasikan penerapan protokol kesehatan sebagai langkah konkrit adaptasi kebiasaan baru. Rantai penularan Covid masih ada di sekitar kita dan dapat menular kepada siapa saja," kata dia.

Sementara itu, Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Ashari Pemalang Sunardo Budi Santoso mengatakan, Junaedi dan ketiga orang tersebut terkonfirmasi positif berdasarkan hasil pemeriksaan swab yang dilakukan di laboratorium sentral RSUD dr Ashari, Selasa, ‎21 Juli 2020.

"Kondisi beliau (Junaedi) baik, stabil. Yang bersangkutan tidak memiliki komorbid (penyakit‎ bawaan). Istrinya kondisinya juga stabil," ujar dia. []

Berita terkait
Sehari, 5 Tenaga Medis di Pemalang Positif Covid-19
6 warga dinyatakan positif Covid-19 di Pemalang dalam sehari. Lima di antaranya tenaga medis.
Pasien Covid-19 di Pekalongan Sempat ke Pemalang
Pasien positif Covid-19 yang dirawat di Pekalongan sempat mengunjungi keluarganya di Pemalang. Koordinasi antarpemerintah langsung diintensifkan.
Riwayat Satu Keluarga di Tegal Positif Covid-19
Jumlah positif Covid-19 di Kabupaten Tegal bertambah jadi 43 orang. Dari empat kasus baru yang muncul, tiga di antaranya masih satu keluarga.
0
Elon Musk Sebut Pabrik Mobil Baru Tesla Rugi Miliaran Dolar
Pabrik mobil baru Tesla di Texas dan Berlin alami "kerugian miliaran dolar" di saat dua pabrik kesulitan untuk meningkatkan jumlah produksi