Bukti Narkoba Ada di Tangan, Komika FF Diamankan Polisi

Setelah nama Ardhito naik gegara kasus narkoba kini muncul nama artis lainnya yang berinisial FF ditangkap atas penyalahgunaan narkoba.
Ilustrasi - Narkoba. (Foto: Tagar/Halodoc)

Jakarta – Setelah nama Ardhito naik ke permukaan usai ditangkap untuk kasus penyalahgunaan narkoba, kini polisi kembali menangkap artis lainnya yang juga terkait dengan kasus penyalahgunaan narkoba.

Artis yang ditangkap pada Kamis, 13 Januari 2022 di rumahnya ini diketahui berinisial FF. Pihak Polda Metro Jaya menyebutkan bahwa pihaknya telah mengamankan barang bukti berupa narkoba dari tangan FF sendiri.

“Ditangkap kemarin malam, ada barang buktinya,” kata Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya Kombes Mukti Juharsa saat dikonfirmasi pada Jumat, 14 Januari 2022.

Dalam profesinya, artis FF ini diketahui merupakan seorang komika atau pelawak yang biasanya membawa lawakannya ke atas panggung. Selain itu, diketahui artis FF ini adalah seorang pria.

Meskipun inisial dan waktu penangkapan telah dibeberkan kepada khalayak publik, pihak kepolisian belum bisa memberikan rincian tentang identitas, barang bukti, dan kronologi penangkapan FF saat tengah memegang narkoba.

Menurut rencananya, Polda Metro Jaya akan melakukan konferensi pers terkait kasus penyalahgunaan narkoba oleh FF pada sore hari ini.

“Nanti jam 4 dirilis Kabid Humas,” kata Mukti.

Sementara itu, hingga saat ini artis FF masih melakukan pemeriksaan lebih lanjut secara intensif oleh penyidik guna membuktikan dan mengembangkan kasus penyalahgunaan narkoba yang menjerat FF.

(Rana Maheswari Ummairah)



Berita terkait
Artis Dangdut Inisial VU Ditangkap Terkait Kasus Narkoba
Dia mengatakan jajaran Satresnarkoba Polres Metro Jakarta Selatan segera mengungkap kasus tersebut.
Bobby Joseph Terjerat Kasus Narkoba Jenis LSD
Terkuak inisial BJ dalam kasus penyalahgunaan narkoba, ialah aktor Tanah Air, Bobby Joseph ia ditangkap di kawasan Tangerang.
Kematian Akibat Overdosis Narkoba di AS Capai 100.000
CDC AS memproyeksikan 100.000 warga AS meninggal akibat overdosis penyalahgunaan obat-obatan atau Narkoba
0
Hasil Pertemuan AHY dan Surya Paloh di Nasdem Tower
AHY atau Agus Harimurti Yudhoyono mengaku sudah tiga kali ke Nasdem Tower kantor Surya Paloh. Kesepakatan apa dicapai di pertemuan ketiga mereka.