Bolehkah Kita Membaca Ramalan Bintang untuk Bersenang-senang? Ini Kata Ulama

Setiap Muslim harus beriman kepada Allah SWT dan jangan suka berangan-angan.
Ilustrasi. (Foto: Tagar/Ist)

Jakarta - Membaca ramalan bintang (horoskop) menjadi salah satu hal yang menarik bagi orang-orang yang mempercayai astrologi. Biasanya, ramalan bintang akan mengungkap nasib 12 zodiakkita soal pecintaan, jodoh, karier, hingga nasib baik dan buruk.

Tapi, sebagai umat islam, apakah kita boleh membaca ramalan bintang untuk sekedar bersenang-senang?

Mantan Mufti Mesir Syekh Ali Jum'ah dengan tegas mengatakan bahwa itu tidak boleh.

"Tidak boleh membaca ramalan bintang harian meski dalihnya untuk bersenang-senang. Kita seharusnya tidak menerima takhayul yang tidak berguna itu," kata Syekh Ali, dilansir dari laman Elbalad, Selasa, 28 Desember 2021.

Bagaimana hukumnya jika membaca atau mengikuti ramalan horoskop? Anggota Fatwa Darul Ifta Mesir Syekh Mahmud Syalabi mengingatkan, setiap Muslim harus beriman kepada Allah SWT dan jangan suka berangan-angan. 

Tapi sebenarnya, membaca horoskop itu sebetulnya tidak dilarang. Namun, yang dilarang adalah ketika kita meyakini apa yang ditunjukkan horoskop menentukan keuntungan atau kerugian atau hal tertentu pada kehidupan kita. 

"Ini salah dan tidak diperbolehkan," ujar Syekh Mahmud.

Allah SWT berfirman, "Dan (ingatlah) ketika Luqman berkata kepada anaknya, di waktu ia memberi pelajaran kepadanya: "Hai anakku, janganlah kamu berbuat syirik dengan mempersekutukan Allah. Sesungguhnya perbuatan syirik adalah benar-benar kezaliman yang besar." (QS Luqman ayat 13)

Rasulullah SAW juga melarang manusia untuk mempercayai para dukun peramal nasib. Sebab pada hakekatnya manusia tidak mengetahui dan mereka hanya mengaku-ngaku tahu. Pengetahuan mereka diperoleh karena bisikan jin dan setan.

Selain itu, Rasulullah SAW pernah ditanya soal dukun peramal nasib. Kata beliau, "Mereka tidak ada gunanya." Lalu beberapa sahabat bertanya, "Ya Rasulullah, bukankah apa yang mereka katakan terkadang menjadi kenyataan?"

Rasulullah SAW bersabda, "Itu sebetulnya berasal dari kabar berita jin yang sudah bercampur dengan ratusan kebohongan. Setelah itu, ia membisiki para dukun peramal nasib." (HR Bukhari dari Aisyah). []


Baca Juga 



Berita terkait
Ramalan Zodiak Rabu 29 Desember 2021: Istirahatlah yang Cukup
Ramalan zodiak Selasa, 28 Desember 2021 hari ini adalah waktunya untuk istirahat yang cukup setiap anggota tubuh ini sempat untuk beristirahat.
Zodiak Paling Persisten Menurut Seorang Astrolog
Anda bisa mengukur rasa persistensi Anda dengan melihat ke dalam planet yang berkuasa dari tanda matahari Anda.
Kenali Sifat Pria Menurut Zodiak Kelahirannya
Setiap tanda zodiak dipercaya memiliki karakteristik yang berbeda-beda, mulai dari inti karakter diri hingga cara berpikir.