Bertambah 12, Positif Covid-19 Siantar 77 Kasus

Pada Jumat, 3 Juli 2020 jumlah kasus positif Covid-19 di Kota Pematangsiantar menjadi 77 setelah bertambah 12 kasus baru.
Rapid test massal dilakukan Dinas Kesehatan Kota Pematangsiantar di Kelurahan Naga Pita, Kecamatan Siantar Martoba, Jumat, 3 Juli 2020. (Foto: Tagar/Anugerah Nasution)

Pematangsiantar - Pada Jumat, 3 Juli 2020 jumlah kasus positif Covid-19 di Kota Pematangsiantar menjadi 77 setelah bertambah 12 kasus baru.

Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kota Pematangsiantar melalui juru bicara, Daniel Siregar dalam keterangannya menyampaikan, penambahan 12 kasus baru merupakan data terbaru yang dihimpun sejak 2 Juli lalu.

"Selama kurun dua hari telah terjadi penambahan jumlah positif terkonfirmasi sebanyak 12 orang, dari Kecamatan Siantar Sitalasari 10 orang, Siantar Utara satu orang dan Siantar Selatan satu orang," kata Daniel.

Selain penambahan jumlah pasien positif, Daniel megatakan sebanyak empat orang dinyatakan sembuh usai menjalani perawatan.

Baca juga: Positif Covid-19 Siantar Terus Tambah, Kini 64 Orang

Sementara itu 51 pasien positif sedang dirawat di sejumlah rumah sakit rujukan Covid-19 di Sumatera Utara.

Sudah dilakukan rapid test masaal oleh Dinas Kesehatan dan puskesmas di Kelurahan Naga Pita

"Total pasien sembuh 23 orang dan dirawat 51 orang. Secara akumulasi saat ini jumlah kasus Covid-19 di Kota Pematangsiantar menjadi 77, baik yang sedang dirawat, sembuh dan meninggal dunia," ujarnya.

Rapid Test Massal

Dinas Kesehatan Kota Pematangsiantar melakukan rapid test massal kepada 73 warga di Kelurahan Naga Pita, Kecamatan Siantar Martoba pada Jumat pagi.

Kepala Dinas Kesehatan, dr Ronald Saragih menyampaikan hal itu menyusul adanya seorang tenaga medis dirawat akibat Covid-19 sejak beberapa waktu lalu.

"Sudah dilakukan rapid test masaal oleh Dinas Kesehatan dan puskesmas di Kelurahan Naga Pita. Itu menyusul ada seorang perawat yang positif covid. Sekarang dirawat di rumah sakit di Siantar," kata Ronald.

Baca juga: Tukang Pecel Siantar Korban Stigma Pembawa Covid-19

Lurah Naga Pita Sutrisno mengimbau warganya tidak perlu panik dan sebaliknya menjalankan protokol kesehatan.

"Menyusul adanya satu warga kami yang dirawat di rumah sakit karena covid sejak beberapa hari lalu, makanya dilakukan rapid test. Ya, kami harapkan masyarakat tidak perlu panik, dan tetap memakai masker dan menjaga kebersihan," tutur Sutrisno. []

Berita terkait
DPRD Dukung Polda Usut Dugaan Korupsi Bansos Siantar
Polda Sumatera Utara masih menyelidiki 16 daerah dugaan penyelewengan dana bansos, salah satu dari 16 daerah adalah Kota Pematangsiantar.
Seorang Wali Nagari di Dharmasraya Ditangkap Polisi
Seorang wali nagari di Kabupaten Dharmasraya, Sumatera Barat, diringkus Polda Sumbar.
DPRD Siantar Kembali Desak IMB Efarina Dicabut
Komisi III DPRD Kota Pematangsiantar desak pemko mencabut IMB Efarina serta sejumlah bangunan tak memiliki izin di daerah tersebut.
0
Serangan ke Suharso Monoarfa Upaya Politik Lemahkan PPP
Ahmad Rijal Ilyas menyebut munculnya serangan yang ditujukan kepada Suharso Manoarfa merupakan upaya politik untuk melemahkan PPP.