Berhenti Menggunakan Rias Wajah untuk Kesehatan

Makeup menjadi alat penunjang kecantikan yang sering digunakan oleh wanita. Terdapat tanda-tanda yang memiliki arti agar berhenti menggunakannya.
Ilustrasi Makeup. (Foto: Pixabay/Ichigo121212)

Jakarta - Make up (rias wajah) menjadi salah satu alat penunjang kecantikan yang seringkali digunakan oleh setiap orang khususnya wanita. Meski bisa mempercantik wajah, ketika menggunakan produk riasan wajah tersebut, sebaiknya tetap berhati-hati dan waspada.

Sebab, ada tanda-tanda yang biasanya muncul dan memiliki arti agar Anda harus segera berhenti menggunakannya. Dengan begitu, kulit akan terhindar dari berbagai masalah dan kesehatannya tetap terjaga.

Berikut Tagar ulas mengenai tanda-tanda Anda harus menghentikan penggunaan makeup dari berbagai sumber.

1. Timbulnya Jerawat

Jerawat yang timbul secara tiba-tiba biasanya disebabkan oleh berbagai faktor. Namun, penggunaan makeup bisa menjadi salah satu munculnya masalah satu ini.

Sebab, makeup yang digunakan dengan sering dan terlalu tebal dapat membuat pori-pori tersumbat. Jika sudah muncul masalah ini, sebaiknya Anda berhenti sejenak penggunaan makeup agar kulit pulih kembali.

2. Kulit Kemerahan

Kulit kemerahan akibat iritasi juga menjadi salah satu tanda agar Anda menghentikan penggunaan makeup terlebih dahulu. Terlebih ketika makeup tersebut tidak cocok dengan jenis kulit Anda, sebaiknya berhenti agar kondisi kulit tidak semakin rusak.

3. Kulit Terasa Gatal

Jika kulit terasa gatal usai menggunakan makeup, sebaiknya menghentikan kegiatan tersebut terlebih dahulu. Ini bertujuan agar kulit bisa beristirahat sejenak.

Apalagi, jika kulit yang Anda miliki jenis kulit yang sensitif, disarankan untuk menghentikan penggunaan makeup tersebut. Jika masalah ini tak kunjung hilang, cobalah periksakan diri ke dokter guna memastikan penyebab kulit terasa gatal.

Nah, itulah beberapa tanda-tanda Anda harus berhenti menggunakan produk makeup. Dengan begitu, kesehatan kulit bisa tetap terjaga nantinya. []

Baca Juga:

Lipstik di Bibir Tahan Lama Agar Tetap Cantik

Manfaat Air Garam untuk Mengatasi Jerawat

Berita terkait
5 Tips Menghilangkan Kulit Belang di Wajah
Kulit belang di wajah tentu menjadi masalah kecantikan yang mengganggu setiap orang. Terdapat beberapa cara untuk mengatasi persoalan satu ini.
Lima Bahan Alami Mencerahkan Siku Lengan dan Lutut
Ditinjau dari manfaatnya, terdapat sejumlah bahan alami yang bisa mengatasi siku lengan dan lutut bewarna gelap.
Manfaat Chemical Peeling untuk Perawatan Kulit Wajah
Chemical peeling menjadi metode untuk mempercantik kulit wajah yang paling digemari banyak orang khususnya kaum hawa. Ini beragam manfaat peeling.
0
Tinjau Lapak Hewan Kurban, Pj Gubernur Banten: Hewan Kurban yang Dijual Dipastikan Sehat
Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar meninjau secara langsung lapak penjualan hewan kurban milik warga di Kawasan Puspiptek.