Benda-benda yang Ditemukan KPK di Rumah Bupati Bogor Ade Yasin

Tim penyidik KPK menggeledah rumah dinas Bupati Bogor Ade Yasin. Mereka menemukan benda-benda diduga berkaitan dengan perkara suap sang bupati.
Bupati Bogor Ade Yasin. (Foto: Tagar/Media Jabar)

TAGAR.id, Jakarta - Benda-benda ditemukan di rumah dinas Bupati Bogor Ade Yasin. Di antaranya dokumen keuangan dan uang dalam pecahan mata uang asing. Benda-benda ini diduga berkaitan dengan pokok perkara, yaitu dugaan Ade Yasin terlibat suap pengurusan laporan keuangan Pemerintah Kabupaten Bogor Tahun Anggaran 2021.

Hal tersebut disampaikan Plt. Juru Bicara KPK, Ali Fikri, Jumat, 29 April 2022.

"Di mana ditemukan dan diamankan berbagai bukti, di antaranya berbagai dokumen keuangan. Di samping itu juga ditemukan uang dalam pecahan mata uang asing," kata Ali Fikri.

Selain rumah dinas Ade Yasin, Tim penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) juga menggeledah tiga lokasi lain. Lokasi-lokasi yang mempunyai indikasi berkaitan dengan pokok perkara.


Bukti-bukti dimaksud diduga kuat berkaitan dengan pokok perkara.


Bupati Bogor Ade YasinBupati Bogor Ade Yasin. (Foto: Dok Tagar)


Tiga lokasi tersebut adalah Kantor Dinas PUPR Pemkab Bogor, Kantor BPKAD Pemkab Bogor, dan rumah Ade di Ciparigi, Bogor Utara, Kota Bogor.

Ali mengatakan bukti-bukti tersebut akan segera dianalisa untuk kemudian disita dan menjadi kelengkapan berkas perkara penyidikan Ade dan para tersangka lainnya. "Bukti-bukti dimaksud diduga kuat berkaitan dengan pokok perkara."

Sebelumnya, Bupati Bogor Ade Yasin ditangkap penyidik KPK di rumahnya, Rabu pagi, 27 April 2022.

KPK telah resmi menetapkan Bupati Bogor Ade Yasin sebagai tersangka suap. 

Ade tidak sendirian. Anak buahnya yang diduga terlibat juga ditangkap. Kelompok ini diduga telah melakukan praktik korupsi, yaitu menyuap pegawai Badan Pemeriksa Keuangan atau BPK Perwakilan Jawa Barat agar bisa mendapat opini Wajar Tanpa Pengecualian dalam audit. []


Lihat juga






Berita terkait
Daftar Nama Tersangka yang Ditangkap Bersama Bupati Bogor Ade Yasin
KPK resmi menetapkan Bupati Bogor Ade Yasin sebagai tersangka kasus suap.
Usai Ade Yasin di OTT KPK, Netizen Serbu Media Sosial Kabupaten Bogor
Berita terkait OTT Bupati Bogor ini langsung mengundang komentar dari Netizen di berbagai media sosial milik pemerintah Daerah Kabupaten Bogor.
Anggota BPK Jawa Barat Juga Ikut Ditankap Bersama Bupati Bogor Ade Yasin
Saat ini, para pihak yang diamankan sudah berada di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan.
0
Hasil Pertemuan AHY dan Surya Paloh di Nasdem Tower
AHY atau Agus Harimurti Yudhoyono mengaku sudah tiga kali ke Nasdem Tower kantor Surya Paloh. Kesepakatan apa dicapai di pertemuan ketiga mereka.