Begini Sikap DPR Soal Rumor Kerajaan Sambo dan Konsorsium 303

Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo diminta untuk tidak diam dalam menyikap isu konsorsium 303 dan dan rumor kerajaan Sambo.
Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Arteria Dahlan. (Foto: Tagar/PDIP)

TAGAR.id, Jakarta - Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo diminta untuk tidak diam dalam menyikap isu konsorsium 303 dan dan rumor kerajaan Sambo.

Dikatakannya, penasihat hukum yang ia tak sebut namanya juga tidak fokus lagi pada kasus Brigadir Yosua, tapi pada Konsorsium 303, mafia tambang, bahkan mengadu domba Sambo dengan Kabareskrim Komjen Agus Andriyanto.

“Bahkan cenderung penasihat hukum atau apa bicaranya udah ga bicara Yosua bicaranya 303, mafia tambang, bicaranya adu domba mas Agus dan Sambo. Ini ada organ juga yang mengoreksi ini pak tidak bisa dibiarkan ancur Pak,” kata Arteria saat RDP di DPR, Rabu, 24 Agustus 2022.

Politisi PDIP itu juga menyayangkan bahwa ada suara-suara yang mendorong penonaktifan Kapolri, pemberhentian sementara bahkan diganti permanen.

Menurutnya, isu-isu liar ini seperti gerakan yang sistematis dan terstruktur. Untuk itu, ia meminta agar Kapolri dan jajaran tidak tinggal diam, gunakan Cyber Crime Polri.

“Kalau kita lihat iramanya itu, bapak mainkan itu panggil tim media bapak ini gerakannya terstruktur sistematis dan masif tapi Polri diam. Pak Agus pakai Cyber Crime, mainkan. Halal mas itu mas,” katanya.[]


Baca Juga:

Berita terkait
Kasus Sambo: DPR Apresiasi Kapolri Sudah Tegakan Hukum dan Kode Etik
Hal ini diungkapkan Anggota Komisi III Fraksi PKS, Nasir Djamil saat Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama Kapolri pada Rabu, 24 Agustus 2022.
Apes, Ini Daftar Perwira Polda Metro Jaya yang Dicopot Kapolri karena Ferdy Sambo
Ferdy Sambo kini telah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus pembunuhan ajudannya sendiri, Brigadir J.
Pengakuan Terbaru Ferdy Sambo dan Terkuaknya Identitas Pengancam Brigadir J pada Juni 2022
Pengakuan terbaru Ferdy Sambo dan terkuaknya identitas pengancam Brigadir J pada Juni 2022, ini merupakan perkembangan dari pengusutan kasus.
0
Begini Sikap DPR Soal Rumor Kerajaan Sambo dan Konsorsium 303
Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo diminta untuk tidak diam dalam menyikap isu konsorsium 303 dan dan rumor kerajaan Sambo.