Bara JP Cirebon Bekali Pengurus Kecamatan Hingga Kelurahan Menangkan Jokowi

Sekitar 300 orang pengurus Barisan Relawan Jokowi Presiden (Bara JP) se-Kota Cirebon, Jawa Barat mengikuti pembekalan wawasan dan peta politik pilpres 2019 terkini, Minggu (11/11).
Para pengurus DPP Bara JP dan DPD Bara JP Jawa Barat saat memberikan materi pembekalan pemenangan Jokowi di Cirebon, Minggu (11/11). (Foto: Dok. Bara JP)

Cirebon, (Tagar 12/11/2018) - Sekitar 300 orang pengurus Barisan Relawan Jokowi Presiden (Bara JP) se-Kota Cirebon, Jawa Barat mengikuti pembekalan wawasan dan peta politik pilpres 2019 terkini, Minggu (11/11).

Acara yang digelar DPC Bara JP Kota Cirebon di Jalan Pembangunan, Kota Cirebon ini menghadirkan unsur DPD Bara JP Jawa Barat dan DPP Bara JP sebagai pemateri. 

Sekjen Bara JP, Utje Gustaaf Patty memberikan arahan khusus menghadapi ancaman gangguan ideologi kebangsaan saat ini. "Inilah ancaman kita, mereka ingin merubah sistem negara ini, politik pilpres dipergunakan dan kelompok itu sangat berambisi dengan segala cara, inilah yang disebut sontoloyo," ujarnya berapi-api membakar para peserta.

Pengurus DPP Bara JP Viktor S Sirait menekankan cara penerapan micro campaign dengan cara door to door, menjumpai para pemilih ke rumahnya langsung dan berbicara hati ke hati. "Tidak sekedar door to door, jauh lebih penting bagaimana merebut hati mereka untuk mantap memilih Jokowi," kata Viktor.

Acara berlangsung sangat antusias dan di penghujung acara seluruh peserta kompak melakukan gerak Komando Bara JP sebagai lagu perjuangan Bara JP di Pilpres 2019. []

Berita terkait