Anak Istri ke Gereja, Pria Nias Tewas di Rumah

Yulianus Mendrofa warga Kabupaten Nias, Sumatera Utara, ditemukan tewas di dalam rumahnya.
Ilustrasi Pembunuhan (Tagar/gilang)

Nias - Yulianus Mendrofa alias Ama Jefri, 40 tahun, warga Desa Hiligodu Tanese'o, Kabupaten Nias, Sumatera Utara, ditemukan tewas di dalam rumahnya, Minggu 15 Desember 2019 pukul 12.00 WIB.

Korban ditemukan istrinya Martina Mendrofa alias Ina Jefri, 39 tahun, dan anaknya Aprianto Mendrofa alias Yanto, 12 tahun, sepulang dari gereja.

Sesuai keterangan Martina, sebelum menemukan Yulianus tewas, dia dan Yanto pergi ke gereja untuk mengikuti ibadah pukul 10.00 WIB. Yulianus ditinggal di rumah sendirian dan rumah tidak dalam posisi terkunci.

Pulang dari kebaktian, Yanto yang duluan tiba di depan rumah dikagetkan dengan ceceran darah di lantai rumah, dan memberitahu kepada ibunya yang menyusul dari belakang.

Dugaan sementara korban tewas dibunuh karena di tubuh korban ditemukan sejumlah luka

Kemudian keduanya masuk ke dalam rumah dan menemukan Yulianus tewas bersimbah darah dengan tubuh penuh luka.

Martina kemudian melaporkan kejadian tersebut kepada Polsek Hiliduho. Polisi turun ke lokasi kejadian untuk melakukan olah TKP dan mengungkap pelaku pembunuhan Yulianus.

"Dari lokasi kejadian ditemukan sejumlah barang bukti, dan kasus ini sedang dalam penyelidikan untuk mengungkap siapa pelaku," kata Paur Humas Polres Nias Bripka Restu Gulo yang dihubungi, Senin 16 Desember 2019, dikutip dari Antara.

"Dugaan sementara korban tewas dibunuh karena di tubuh korban ditemukan sejumlah luka yang diduga disebabkan oleh senjata tajam," jelas Restu.

Ia juga menyampaikan pihaknya sedang melakukan pengumpulan barang bukti untuk penyelidikan guna mengungkap pelaku pembunuhan.[]

Berita terkait
Kesedihan Tito Karnavian di Pulau Nias Sumut
Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian melontarkan kesedihannya saat mengunjungi Pulau Nias, Sumatera Utara.
Siswi SMA di Nias Tewas, Tubuhnya Penuh Tusukan
Siswi SMA warga Kabupaten Nias Selatan, ditemukan tewas penuh luka tusuk di bagian wajah serta badannya.
4 ABK asal Sibolga Hilang di Perairan Nias Selatan
Kapal Motor Restu Bundo asal Kota Sibolga, dikabarkan tenggelam setelah disambar petir di perairan Nias Selatan, Sumatera Utara.
0
Elon Musk Sebut Pabrik Mobil Baru Tesla Rugi Miliaran Dolar
Pabrik mobil baru Tesla di Texas dan Berlin alami "kerugian miliaran dolar" di saat dua pabrik kesulitan untuk meningkatkan jumlah produksi