Agnes Monica Terima Penghargaan sebagai Duta Bela Negara

Penyanyi Agnes Monica atau yang kini lebih dikenal dengan nama Agnez Mo belum lama ini mendapat penghargaan sebagai Duta Bela Negara.
Agnes Monica atau yang kini lebih dikenal dengan nama Agnez Mo. (Foto: Tagar/Instagram/@agnezmo)

Jakarta - Penyanyi Agnes Monica atau yang kini lebih dikenal dengan nama Agnez Mo belum lama ini mendapat penghargaan sebagai Duta Bela Negara. Penghargaan tersebut tentu pantas diterima Agnez Mo yang telah mengharumkan nama bangsa di kancah Internasional.

Kabar mengenai penghargaan yang diterima Agnez Mo pun dengan cepat menyebar di media sosial. Salah satu akun fans Agnez pun turut membagikan ulang momen tersebut.

Mengetahui kabar tersebut, para netizen pun turut memberikan pujian serta ucapan selamat untuk Agnez Mo. Para netizen juga merasa bahwa Agnez Mo berhak menerima penghargaan tersebut.


Aku ngerasa kalau namanya bela negara itu caranya berbeda-beda jadi bela negaranya itu adalah dengan I try to be the best version of me.


Sebelum mendapat penghargaan, Angez Mo juga terlibat perbincangan membahan nasionalisme dalam acara "Ngopi Daring Bela Negara".

"Aku ngerasa kalau namanya bela negara, itu caranya berbeda-beda. Jadi, bela negaranya itu adalah dengan I try to be the best version of me," ujarnya dilihat, Sabtu, 4 September 2021. 

Pemilik nama asli Agnes Monica Muljoto, lahir di Jakarta pada 1 Juli 1986 ini pantas berbangga dengan semua bakat, kemampuan dan prestasinya yang didukung oleh tubuh semampainya.

Demi melancarkan karirnya, Agnes memutuskan untuk tidak melanjutkan kuliahnya di Universitas Pelita Harapan, Jurusan Hukum dengan mengambil cuti pada akhir 2006. Hal ini tidak berarti bahwa prestasi belajar Agnes tidak cemerlang, dengan IPK 3,67 yang berhasil diraihnya di semester terakhir. 

Pada pertengahan 2009, Agnes melanjutkan kuliah pada OSU Amerika Serikat dengan Program Distance Education Jurusan Political Science. Selain prestasi belajar yang cemerlang, kehidupan pribadi Agnes juga tidak bermasalah. []

Berita terkait
Dikomentari Netizen, Agnez Mo: You Should Be Happy For Me
Bukan mengaku menikah, namun Agnez Mo menegaskan bahwa dirinya memang berpacaran dengan Adam. Dan, itu seharusnya membuat netizen senang.
Agnez Mo Bangun Klinik untuk Vaksinasi Covid-19 Gratis
Baru-baru ini Agnez Mo melakukan hal terpuji, yakni membangun sebuah klinik untuk pelaksanaan vaksinasi Covid-19 gratis bagi masyarakat Indonesia.
Jae DAY6 Terpikat dengan Penampilan Agnez Mo
Jae Park DAY6 sukses mengegerkan Kpopers setelah mengaku terpikat hingga terpesona dengan penampilan Agnez Mo.
0
Surya Paloh Sebut Nasdem Tidak Membajak Ganjar Pranowo
Bagi Nasdem, calon pemimpin tak harus dari internal partai. Ganjar Pranowo kader PDIP itu baik, harus didukung. Tidak ada membajak. Surya Paloh.