Adaptasi Manga Jepang, Intip Sinopsis Dari F4 Thailand

Serial televisi yang menarik perhatian, tak terkecuali serial mereka yang akan segera tayang F4 Thailand: Boys Over Flower. Ini sinopsisnya.
Poster drama serial adaptasi F4 Thailand: Boys Over Flowers. (Foto: Tagar/Instagram/@gmmtv)

Jakarta – Tak kalah suksesnya dengan drama Korea, serial televisi dan film asal Thailand juga kini tengah digandrungi secara global. Banyak serial televisi Thailand yang ditayangkan secara resmi lewat YouTube, membuat masyarakat asing pun dapat ikut menikmati secara legal dan nyaman.

Salah satu rumah produksi televisi yang paling sering dilihat adalah GMMTV. Perusahaan produksi ini selalu menayangkan serial televisi yang menarik perhatian, tak terkecuali serial mereka yang akan segera tayang F4 Thailand: Boys Over Flower.

Setelah ditunggu lebih dari setahun, drama serial ini akhirnya akan tayang pada 18 Desember mendatang. Boys Over Flowers sendiri merupakan manga shouju yang telah diadaptasi oleh beberapa negara, salah satunya Korea Selatan.

Berbagai adaptasi dari manga Boys Over Flowers selalu dikatakan sukses dalam penyajiannya. Oleh karena itu, tak sedikit yang menunggu drama serial yang diperankan Bright Vachirawit, Dew Jirawat, Win Metawin, Nani Hirunkit, dan Tu Tontawan ini. Berikut adalah sinopsis dari drama F4 Thailand: Boys Over Flowers.


Sinopsis F4 Thailand: Boys Over Flowers

Gorya, seorang gadis pekerja di sebuah toko bunga, diberikan suatu kesempatan terbaik dalam hidupnya. Ia berhasil lulus dan diterima untuk menempuh pendidikan di salah satu sekolah bergengsi dan cukup ternama karena diisi oleh orang-orang dari golongan atas.

Namun, rupanya langkah besar Gorya untuk menempuh Pendidikan harus terhambat karena perundungan yang dihadapkan kepadanya. Perundungan ini juga terjadi karena 4 orang murid lelaki paling berkuasa di sekolah yang biasa disebut dengan F4. Keempat orang ini adalah Thyme, Ren, Kavin, dan M.J.

Thyme, Ren, Kavin, dan M.J. sendiri digambarkan sebagai anak-anak miliarder dari pengusaha terkuat. Banyak yang terobsesi oleh pesona mereka, tetapi sayangnya obsesi murid-murid di sekolah itu membuat mereka juga mengikuti kebiasaan buruk F4, yaitu merundung yang lemah.

Berbagai rundungan yang diberikan kepada Gorya tak membuat gadis itu gentar. Ia mencoba untuk bertahan hingga akhirnya anggota F4 dibuat takjub olehnya karena Gorya menjadi satu-satunya orang yang dapat bertahan dari aksi perundungan mereka.

Lambat laun, satu per satu anggota F4 menjadi dekat dengan Gorya, tak terkecuali Thyme yang paling berkuasa dalam kelompok tersebut. Thyme bahkan dibuat terpikat oleh Gorya, tetapi Gorya sama sekali tak tertarik dengan Thyme pada kesan pertama.

Pada akhirnya, Gorya juga akan jatuh pada pesona Thyme, tetapi kisah cinta mereka tak akan semudah yang dibayangkan. Banyak lika-liku yang harus dihadapi mereka, tak terkecuali para anggota F4.

(Rana Maheswari Ummairah)

Berita terkait
Sinopsis Film Paranoia yang Tayang di Korea Selatan
ejumlah aktor Tanah Air beradu akting dengan apik dan sangat memukau dalam film thriller garapan Riri Riza dan Mira Lesmana yang berjudul Paranoia.
Sinopsis Film Horor Bangsal 13, Aksi Balas Dendam
Film berjudul Bangsal 13 bercerita tentang dua orang sahabat bernama Natasha (Endhita Wibisona) dan Mina (Luna Maya). Berikut sinopsisnya.
Sinopsis Film Horor 13: The Haunted, Teror Pembuat Konten
Film 13: The Haunted menjadi salah satu film horor produksi RA Pictures yang rilis pada tahun 2018. Berikut sinopsisnya yang seru.
0
Hasil Pertemuan AHY dan Surya Paloh di Nasdem Tower
AHY atau Agus Harimurti Yudhoyono mengaku sudah tiga kali ke Nasdem Tower kantor Surya Paloh. Kesepakatan apa dicapai di pertemuan ketiga mereka.