8 Calon Independen Siap Tarung di Pilkada Sumbar

Delapan calon independent untuk Pilkada Sumatera Barat 2020, telah mendaftar ke KPU.
Ilustrasi Pilkada serentak 2020 (Foto: kab-limapuluhkota.kpu.go.id/Tagar/Ridwan Anshori)

Padang - Sebanyak 8 pasang calon kepala daerah telah memproklamirkan diri maju sebagai kandidat independen dalam pemilihan kepala daerah (pilkada) 2020. Jumlah pasangan tersebut berdasarkan data Komisi Pemilihan Umum (KPU) terhitung Kamis 16 Januari 2020.

Katanya masih ada yang akan menyusul menjadi bakal calon perseorangan.

"Ada delapan nama, satu di tingkat provinsi. Selebihnya ada di kabupaten dan kota," kata Anggota KPU Sumbar, Izwaryani.

Menurutnya, jumlah calon perseorangan jelang pilkada 2020 ini lebih banyak dibandingkan pilkada sebelumnya. Pilkada 2015, hanya ada satu calon perseorangan di Kota Bukittinggi.

"Sekarang ada 8 calon perseorangan yang sudah menyerahkan mandat ke KPU dan mengambil pasword Silon. Kabarnya masih ada lagi yang akan mengambil password Silon ke KPU," tuturnya.

Pasangan perseorangan untuk kandidat gubernur Sumbar yakni Fakhrizal - Genius Umar. Kemudian dari Bukittinggi M Ramlan Nurmatias - Shahrizal Dt Palang Gagah, Limapuluh Kota Ferizal Ridwan - Nurkhalis, dan Maskar M Dt Pobo dan Masril.

Sedangkan di Kabupaten Agam ada Mishar - Syamsul Bahri. Pasaman Barat Agus Susanto - Rommy Candra, Kabupaten Solok Hendra Saputra - Mahyuzil Rahmat, dan Sijunjung Endre Syaiful - Hasnul Hadi.

"Katanya masih ada yang akan menyusul menjadi bakal calon perseorangan. Menginput data ke Silon itu butuh waktu lama, ditambah lagi dengan mengumpulkan KTP dukungan dari masyarakat. Kalau masih ada yang akan mengumpulkan sepertinya agak terlambat," katanya.

Penyerahan persyaratan di tingkat KPU Sumbar untuk bakal calon gubernur dan wakil mulai tanggal 16 hingga 20 Februari. Sedangkan untuk bakal calon pasangan wali kota dan wakil serta bupati dan wakil bupati mulai tangggal 19 hingga 23 Februari 2020.

"Jumlah dukungan untuk bakal calon gubernur dan wakil sebanyak 316.051, tapi kemungkinan nanti akan digenapkan jadi 400 ribu. Jadi pada saat verifikasi, jika ada yang tidak masuk maka ada dukungan penggantinya," katanya. []


Berita terkait
Polisi Ringkus Dua Penjual Merkuri Ilegal di Sumbar
Dua tersangka penjual merkuri ilegal diringkus Polda Sumatera Barat.
Bupati Agam Tebar Spanduk Menuju Pilgub Sumbar 2020
Bupati Agam, Indra Catri, mulai tebar pesona lewat spanduk dan baliho menuju Pilgub Sumatera Barat 2020.
Dinas Luar Negeri Dipangkas, Gubernur Sumbar Santai
Gubernur Sumatera Barat, Irwan Prayitno, mengaku tidak mempermasalahkan pemangkasan anggaran perjalanan dinas ke luar negeri.
0
Usai Terima Bantuan Kemensos, Bocah Penjual Gulali Mulai Rasakan Manisnya Hidup
Dalam hati Muh Ilham Al Qadry Jumakking (9), sering muncul rasa rindu bisa bermain sebagaimana anak seusianya. Main bola, sepeda.