78 Awak Kapal Pesiar Australia Diperiksa di Makassar

Tim kantor kesehatan pelabuhan Makassar periksa 78 awak kapal pesiar dari Australia yang sandar di pelabuhan Soekarno Hatta Makassar
Awak kapal pesiar MS Coral Adventure menjalani pemeriksaan suhu tubuh dan kesehatan oleh Tim Kesehatan pelabuhan Makassar. (Foto: Tagar/ Otoritas Pelabuhan Makasar)

Makassar - Kapal pesiar MS Coral Adventure asal Australia akhirnya berlabuh di Pelabuhan Soekarno Hatta Makassar, Sulawesi Selatan, dengan membawa 78 awak, langsung menjalani pemeriksaan kesehatan untuk mendeteksi dan mencegah penyebaran virus corona oleh Tim Kantor Kesehatan Pelabuhan Makassar, Rabu 11 Maret 2020.

Tim Kantor Kesehatan Pelabuhan Soekarno Hatta Makassar melakukan pemeriksaan terhadap 78 awak kapal pesiar Ms Coral Adventurer milik Australia yang berlabuh di Makassar.

Hingga saat ini, kami masih menunggu hasil resmi dari Tim Kesehatan Pelabuhan.

Hingga saat ini, otoritas pelabuhan masih menunggu hasil pemeriksaan dari seluruh awak kapal untuk penentuan dapat sandarnya kapal pesiar tersebut.

Tim Kantor Kesehatan Pelabuhan atau KKP kini tengah melakukan pemeriksaan ke 78 awak kapan yang diantaranya 34 petugas dan kapten kapal serta 44 penumpang.

Dari foto-foto yang didapatkan dari tim KKP, terlihat sejumlah petugas melakukan pendataan terhadap awak dan penumpang kapal serta melakukan pemeriksaan termoscan untuk mendeteksi suhu tubuh tiap awak kapal sehingga bisa melakukan langkah-langkah pencegahan jika ada awak kapal yang suhu tubuhnya 38 derajat celcius.

Kepala Kantor Otoritas Pelabuhan Utama Makassar, Rahmatullah mengatakan, pihaknya saat ini telah melakukan pemeriksaan terhadap 78 awak kapal MS Coral Adventure yang berasal dari Australia sebagai bentuk prosedur ketika memasuki wilayah otoritas perairan di Makassar.

Kendati demikian, hingga saat ini lanjut Rahmatullah pihaknya masih menunggu hasil pemeriksaaan dari 78 awak kapal pesiar ini secara resmi dari Tim Kesehatan Pelabuhan Makassar lebih dulu.

“Hingga saat ini, kami masih menunggu hasil resmi dari Tim Kesehatan Pelabuhan, terkait uji kesehatan yang dilakukan terhadap 78 awak kapal dan penumpang," kata Rahmatulla.

Pemeriksaan tersebut dilakukan sebagai syarat untuk sebuah kapal asing bersandar di Pelabuhan Makassar, apalagi ditengah maraknya penyebaran virus corona sehingga harus dilakukan pemeriksaan lebih awal untuk dilakukan pencegahan.

"Hasil ini diperlukan untuk menentukan dapat sandarnya kapal pesiar tersebut atau tidak di Pelabuhan Soekarno Hatta Makassar,” ungkapnya.

Sampai saat ini, kapal pesiar MS Coral Adventure belum dapat sandar di Pelabuhan Makassar, jika belum ada hasil pemeriksaan kesehatan para awak kapal pesiar tersebut. walau kapal tersebut telah berada di perairan Makassar. []

Berita terkait
Pemkab Bulukumba Tolak Kapal Wisatawan Asing
Pemerintah kabupaten Bulukumba menolak penerimaan Kapal pesiar bermuatan wisatawan asing dari Australia sampai isu corona bisa ditangani.
Kapal Penangkap Ikan Tenggelam di Laut Maluku
Kapal penangkap ikan dikhabarkan tenggelam di perairan Pulau Ngoba Desa Warilau, Kecamatan Aru Utara Maluku.
Dipulangkan, 69 WNI Anak Buah Kapal Diamond Princess
69 WNI ABL pesiar Diamond Princess yang tertahan di Yokohama, Jepang, dipulangkan ke Tanah Air dengan angkutan udara ke Bandara Kertajati
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.