71 Rumah Rusak Diamuk Angin Kencang di Magelang

Sebanyak 71 rumah rusak akibat diterjang angin di Magelang, Jawa Tengah, Sabtu 30 November 2019 sore. Saat proses pendataan masih berlangsung.
Salah satu rumah yang terdampak hujan dan angin kencang di Kecamatan Windusari, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, Sabtu, 30 November 2019 sore. (Foto: Dok BNPB/Tagar/Ridwan Anshori)

Magelang - Sebanyak 71 rumah di Kecamatan Windusari, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, rusak akibat hujan dan angin kencang yang terjadi pada Sabtu, 30 November 2019 sore.

Kepala Pusat Data Informasi dan Hubungan Masyarakat (Kapusdatinmas) Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Agus Wibowo menjelaskan peristiwa tersebut terjadi sejak pukul 15.00 WIB. Saat itu hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai angin terjadi di wilayah Windusari.

“Hal tersebut menyebabkan beberapa rumah di Dusun Cepogo, dan Dusun Kwadaan di Desa Girimulyo serta, Dusun Grogol di Desa Tanjungsari mengalami kerusakan di bagian atap atau genting dan asbes,” kata dia melalui keterangan tertulis yang diterima Tagar, Sabtu, 30 November 2019 malam.

Pembenahan rumah yang rusak dengan melibatkan sekitar 100 orang personel.

Berdasarkan pendataan hingga pukul 18.40 WIB, jumlah kerusakan ada 71 rumah. Rinciannya di Dusun Cepogo, Desa Girimulyo terdiri dari 36 rumah rusak ringan, 17 rusak sedang, dan 2 rusak berat. Di Dusun Kwadaan, Desa Girimulyo, 10 rumah rusak ringan, serta di Dusun Grogol, Desa Tanjungsari terdapat 6 rumah rusak ringan.

“Saat ini masih dilakukan proses giat kerja bakti oleh warga dan relawan untuk pembenahan rumah yang rusak dengan melibatkan sekitar 100 orang personel,” ungkap dia.

Kondisi di wilayah terdampak mengalami mati listrik dan masih turun hujan. Saat ini masih dilakukan kaji cepat oleh tim reaksi cepat (TRC) Kecamatan Windusari untuk melakukan pendataan rumah terdampak. []

Baca Juga:

Berita terkait
Penyebab Angin Kencang Mengamuk di Lereng Merapi
Puluhan pohon di lereng Merapi itu bertumbangan menutup akses jalan dan sebagian menimpa rumah warga.
Bencana Angin Kencang, 11 Rumah di Gunungkidul Rusak
Bencana angin kencang terjadi di Kecamatan Karangmojo, Kabupaten Gunungkidul menyebabkan 11 rumah rusak dan satu orang luka ringan.
BMKG Keluarkan Peringatan Dini Angin Kencang di Aceh
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun I Sultan Iskdandar Muda menyebutkan Aceh sedang terjadi fenomena pusaran angin,
0
Tinjau Lapak Hewan Kurban, Pj Gubernur Banten: Hewan Kurban yang Dijual Dipastikan Sehat
Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar meninjau secara langsung lapak penjualan hewan kurban milik warga di Kawasan Puspiptek.