7 Rekomendasi Tempat Ngabuburit di Jakarta yang Adem dan Asyik

Ngabuburit adalah istilah dalam bahasa Indonesia yang merujuk pada kegiatan menjalani waktu menjelang berbuka puasa.
Tebet Eco Park. (Foto: Tagar/iSt)

TAGAR.id, Jakarta -  Ngabuburit adalah istilah dalam bahasa Indonesia yang merujuk pada kegiatan menjalani waktu menjelang berbuka puasa. Aktivitas ini biasa dilakukan di luar rumah dengan berbagai aktivitas seperti bermain, jalan-jalan, belanja makanan, dan membersihkan lingkungan.

Kegiatan ini menjadi momen bagi masyarakat untuk berkumpul dan bersosialisasi bersama teman sebelum berbuka puasa. Tak hanya itu, kegiatan ngabuburit ini juga dianggap sebagai cara untuk hilangkan rasa lapar ketika menjalani ibadah puasa.

Tempat Ngabuburit di Jakarta

1. Taman Suropati

Taman Suropati bisa menjadi pilihan tempat ngabuburit di Jakarta kalau kamu senang melihat pepohonan yang cukup banyak. Banyaknya pepohonan yang ada di Taman Suropati membuat udara sekitarnya jadi sejuk. Cocok untuk melakukan berbagai aktivitas.

Di Taman Suropati, kita bisa melakukan olahraga ringan seperti jogging, dan jalan santai, duduk santai, dan berfoto ria.

2. Hutan Kota GBK

Hutan Kota Gelora Bung Karno (GBK) menjadi area terbuka hijau di Jakarta Selatan yang banyak dikunjungi masyarakat. Lahan yang luasnya mencapai empat hektare itu kini sudah ditata sebagai paru-paru kota.

Di Hutan Kota GBK, teman-teman bisa duduk santai sembari piknik menggelar tikar di taman hijau menikmati sore hari. Duduk santai di area taman ini juga menawarkan pemandangan menarik dengan latar belakang gedung-gedung tinggi. 

3. Taman Menteng

Tempat ngabuburit di Jakarta selanjutnya yang bisa dikunjungi adalah Taman Menteng yang berlokasi di Jakarta Pusat. Taman Menteng bisa jadi pilihan tepat karena ada beragam fasilitas penunjang yang bisa dinikmati menunggu waktu berbuka.

Mulai dari lapangan basket, sarana bermain anak, lintasan lari, air mancur, bangku taman, dan lain sebagainya.

4. Lapangan Banteng

Lapangan Banteng adalah lapangan yang memiliki monumen bersejarah terkait Pembebasan irian Barat. Lapangan yang berada di kawasan Gambir, Jakarta Pusat ini bisa menjadi pilihan tempat ngabuburit di Jakarta bersama temanmu.

Kita bisa menunggu azan maghrib sambil jogging, bersepeda, dan bermain basket bersama teman di kawasan ini.

Selain itu, ada juga kawasan amphitheatre dengan dua buah kolam berukuran besar di depannya. Ini adalah kawasan favorit di Lapangan Banteng.

Lokasi lapangan Banteng ini tepat di seberang Masjid Istiqlal. Dengan begitu, kita tak perlu bingung mau berbuka dan salat di mana.

5. Taman Ayodya

Taman Ayodya bisa menjadi pilihan yang tepat bagi teman-teman yang menginginkan suasana sejuk sembari menunggu waktu berbuka. Taman seluas 7.500 meter ini dilengkapi dengan berbagai fasilitas, seperti bangku taman, toilet, gazebo, pendopo, air mancur, dan lainnya.

Di tengah taman, ada juga danau buatan seluas 1.500 meter persegi yang dikelilingi dengan taman bunga. Cantik sekali! Lagi-lagi kamu tak perlu khawatir soal makanan, sebab di sana banyak sekali pedagang kaki lima yang menyediakan jajanan berbuka.

6. Taman Kalijodo

Sejak beberapa tahun yang lali, kawasan Kalijodo menjadi destinasi wisata baru bagi masyarakat di Jakarta. Sejak diresmikan, tempat ini tidak pernah sepi pengunjung. Oleh karena itu, kawasan ini bisa jadi pilihan untuk Ngabuburit di Jakarta.

Di sini, kamu bisa menikmati berbagai fasilitas yang disediakan, mulai dari playground, jogging track, dan skate park. Tak hanya fasilitas yang lengkap, di Taman Kalijodo ini juga ada banyak spot keren yang bisa dipilih untuk berfoto bersama keluarga.

7. Tebet Eco Park 

Taman Tebet, kini berganti nama menjadi Tebet Eco Park. Bukan hanya namanya saja yang berubah, tapi fasilitas dan penampilannya pun menjadi lebih baik.

Tebet Eco Park (TEP) merupakan taman kota yang didedikasikan untuk masyarakat dan lingkungan. Terletak di Jakarta Selatan dengan area seluas 7,3 hektare, TEP kini hadir sebagai ruang terbuka hijau yang telah direvitalisasi. []

Berita terkait
Umat Muslim Bosnia "Ngabuburit" dengan Mendaki Bukit
Umat Muslim di Bosnia menghabiskan waktu jelang berbuka dengan cara mendaki bukit di Kota Zenica
Ketika Jokowi Ngabuburit Bagikan Bansos di Sejumlah Pasar di Bogor
Presiden Jokowi serahkan BLT Minyak Goreng sebesar Rp 300 ribu kepada masyarakat penerima manfaat Program Keluarga Harapan dan pedagang
5 Film Unggulan Dwayne Johnson, Nonton Sambil Ngabuburit
Dwayne Johnson atau yang lebih dikenal dengan nama The Rock adalah aktor kelahiran Miami, Florida. Inilah deretan film unggulannya.