6 Cara Menabung yang Gampang untuk Mahasiswa

Tentunya dengan adanya tips ini dapat membantu para mahasiswa untuk memulai menabung saat ini. Berikut ini 6 tips cara menabung buat mahasiswa.
Ilustrasi - Menabung. (Foto: Tagar/Unsplash/Damir Spanic)

Jakarta – Sebagai mahasiswa atau pelajar, seringkali sulit rasanya untuk menabung dari hasil uang jajan yang diberikan orang tua. Biasanya, para mahasiswa atau pelajar menghabiskan uangnya untuk kumpul sama teman-teman.

Nah, biasakan untuk menabung sejak dini. Karena, dengan menabung bisa membeli segala kebutuhan yang diinginkan. Jadi, secara langsung tidak harus meminta uang jajan lagi kepada orang tua.

Agar bisa menabung dengan uang jajan, harus tahu terlebih dahulu tipsnya seperti apa. Karena dengan begitu, jadi tidak salah dalam menjalankan pada kegiatan sehari-hari.

Tentunya dengan adanya tips ini dapat membantu para mahasiswa untuk memulai menabung saat ini. Berikut ini 6 tips cara menabung buat mahasiswa.


1. Mengurangi jalan-jalan atau nongkrong

Tips ini cukup nyata bagi para mahasiswa. Jadi, cobalah untuk mengurangi aktifitas jalan-jalan atau nongkrong dengan teman-teman. Karena dengan mengurangi hal tersebut, maka bisa menyisihkan uang jajan untuk bisa ditabung.


2. Menabung setiap hari dengan nominal kecil

Dalam menerapkan budaya menabung tidak perlu dimulai dengan nominal yang besar, tetapi bisa dimulai dengan nominal yang kecil. Jika hal tersebut rutin dilakukan, maka bukan tidak mungkin bisa mempunyai tabungan yang jumlahnya besar. Pasalnya, ada pepatah yang mengatakan “biar sedikit lama-lama jadi bukit”.


3. Atur pengeluaran

Tips menabung ketiga adalah mengatur pengeluaran setiap harinya. Hal yang sudah biasa jika para mahasiswa ingin menggunakan uangnya dimanapun.

Tapi, agar lebih efektif, coba buatlah daftar catatan terkait aktifitas pengeluaran yang digunakan. Selain itu, coba juga mencatat berapa besar uang jajan yang ditabung.


4. Bawa bekal

Tips ini menjadi hal yang sangat hemat sekali, yakni membawa bekal dari rumah. Dengan begitu uang disaku celana anda tidak digunakan untuk makan dan jajan dikantin.


5. Menyimpan uang di tempat yang berbeda

Pada saat punya beberapa tujuan dalam menabung, maka anda harus simpan uang tersebut ditempat yang berbeda. Selain mudah menghitungnya, anda juga harus menjadi pribadi yang lebih rapih dan fokus pada tujuan.


6. Menyimpan uang kembalian belanja atau jajan

Jika anda belanja atau jajan, maka anda harus membiasakan menyimpan uang ribuan atau recehan. Karena saat situasi mendesak, uang tersebut bisa menjadi penyelamat. Pada akhirnya, anda akan lebih bijak dalam menggunakan uang.

(Alwin Widiyantoro)



Berita terkait
8 Tips Menabung yang Benar Agar Target Tercapai
Disiplin akan target yang sudah ditetapkan sangat penting untuk diperhatikan.
3 Cara Menyenangkan Untuk Menabung Bersama Keluargamu
Menabung menjadi salah satu hal yang paling penting. Apalagi jika kamu mempunyai tujuan keuangan.
5 Cara Menabung dan Berinvestasi Uang dengan Bijak
Tetapi, membangun strategi invetasi biasanya bergantung pada prinsip-prinsip dasar yang sama dan membutuhkan kebiasaan keuangan yang baik.
0
Surya Paloh Sebut Nasdem Tidak Membajak Ganjar Pranowo
Bagi Nasdem, calon pemimpin tak harus dari internal partai. Ganjar Pranowo kader PDIP itu baik, harus didukung. Tidak ada membajak. Surya Paloh.