550 Pedagang Banjar Ramaikan Festival Pasar Terapung

Festival Pasar Terapung Lok Baintan Banjar bertujuan untuk mengenalkan objek wisata kearifan lokal ini agar bisa mendunia.
Festival Pasar Terapung Lok Baintan Kabupaten Banjar, Kalsel, 2 Desember 2018. (Foto: Tagar/Moh Apriani)

Banjar – Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Banjar akan menggelar Festival Pasar Terapung di Pasar Terapung Lok Baintan, Minggu 17 November 2019. 

Sekretaris Disbudpar Kabupaten Banjar, Aidy Hikmatullah mengatakan gelaran Festival Pasar Terapung Lok Baintan ini bertujuan untuk mengenalkan objek wisata kearifan lokal ini agar bisa mendunia.

Objek wisata ini selain menyajikan pemandangan yang menarik, juga memiliki keunikan dalam sistem jual belinya.

Berbeda dengan pasar terapung yang ada di Thailand, Pasar Terapung Lok Baintan memiliki sejarah terbentuk secara alami dan metode transaksinya juga unik tidak menggunakan uang melainkan sistem barter.

“Disbudpar ingin mengenalkan lagi objek wisata pasar terapung lok baintan agar bisa mendunia. Karena objek wisata ini selain menyajikan pemandangan yang menarik, juga memiliki keunikan dalam sistem jual belinya. Antar pedagang saling barter barang,” ujarnya.

Ditambahkannya, agar lebih semarak pihaknya membalut gelaran acara Festival Pasar Terapung Lok Baintan dengan lomba hias perahu tradisional dan juga perahu tanglong yang akan mewarnai sungai martapura dilokasi pasar terapung.

“Selain itu juga digelar lomba hias perahu tradisional dan perahu tanglong agar suasana sungai lebih berwarna,” katanya.

Dipastikannya, pada Festival Pasar Terapung tahun ini akan lebih ramai dipadati pengunjung yang datang untuk melihat acara sekaligus berwisata, dibanding tahun sebelumnya.

“Diprediksi jumlah pengunjung yang datang akan meningkat dibanding tahun sebelumnya. Mengantisipasi hal tersebut kami pun sudah menyiapkan petugas dan sarana pendukung keselamatan. Jadi tidak akan ada masalah teknis yang berat nantinya,” yakinnya.

Sekadar diketahui, Festival Pasar Terapung Lok Baintan akan menyajikan suasana Sungai Martapura dan dipadati 550 pedagang menggunakan perahu sampan menjajakan dagangannya.

Ditambah lagi, puluhan perahu hias tradisional juga bakal ikut mewarnai aliran Sungai Martapura tersebut. Belum lagi, hilir mudik puluhan perahu tanglong menambah semarak gelaran Festival Pasar Terapung Lok Baintan tahun 2019. []

Baca juga:

Berita terkait
Kades di Banjar Ditahan Selewengkan Dana Desa
Kades Makmur, Kecamatan Gambut, Kabupaten Banjar Muhammad Abdusisahid ditetapkan sebagai tersangka atas dugaan penyelewengan dana desa.
Saidi Mansyur Bakal Calon Bupati Termuda Banjar
Saidi Mansyur bakal calon bupati termuda di Kabupaten Banjar, Sulawesi Selatan. Ia mengakui nama besar orang tua berperan dalam karier politiknya.
Punya Kekuatan Super Power Pria Banjar Nyalon Bupati
Ikuti jejak saudara kandung yang sukses menjadi bupati selama dua periode, kini sang adik ikut jejak sang kakak.
0
5 Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Membeli Hunian di Sentul
Selain Bekasi dan Tangerang Selatan, Bogor menjadi kota incaran para pemburu hunian di sekitar Jakarta. Simak 5 hal ini yang perlu diperhatikan.