5 Perusahaan Real Estate yang Sukses di Indonesia

Peminat bisnis semakin banyak seiring dengan perkembangan dan pembangunan daerah di berbagai wilayah di Indonesia.
Ilustrasi. (Foto: Tagar/Ist)

Jakarta - Real estate adalah sebuah istilah yang memiliki terjemahan lahan hunian atau tanah dan bangunan dalam bahasa Indonesia. Bagi masyarakat umum real estate dikenal sebagai suatu bisnis perumahan, gedung dan bangunan lain.

Namun pada dasarnya real estate mengandung pengertian yaitu lahan tanah beserta objek benda berupa bangunan maupun lainnya yang berdiri secara permanen diatas tanah tersebut. Lahan ini juga mencakup luas bidang tanah yang masih dalam program untuk dijadikan tempat bangunan perumahan, gedung, sekolah dan lain sebagainya.

Real Estate adalah peluang bisnis yang sedang ramai di Indonesia. Peminat bisnis semakin banyak seiring dengan perkembangan dan pembangunan daerah di berbagai wilayah di Indonesia. Perusahaan-perusahaan saling kejar-mengejar dalam menampilkan profil dan kinerja real estate yang menarik banyak pihak.

Dalam menjalankan program infrastruktur dan pembangunan umum lainnya, Indonesia tidak terlepas dari peran penting berbagai perusahaan real estate. Berikut ini beberapa perusahaan real estate yang berdiri puluhan tahun dan sukses dalam bisnisnya.


1. Perdana Gapuraprima Tbk

Perdana Gapura Prima adalah perusahaan properti yang didirikan sejak tahun 1980 dengan kegiatan usaha utama yaitu pengembangan dan pengelolaan properti seperti rumah sederhana, real estate, hotel dan lain sebagainya. Perusahaan ini merupakan hasil pemikiran penggugah inovasi yaitu Gunarso Susanto Margono. Saat ini Perdana Gapura Prima telah melakukan pengembangan untuk apartemen, perkantoran dan pusat perbelanjaan di berbagai kota besar Indonesia.

Selain kegiatan usaha tersebut, GPRA juga menggarap bidang usaha jasa kontraktor dan perdagangan umum. GPRA terlibat langsung dalam beberapa proyek besar diantaranya Perumahan Bukit Cimangu Villa, Taman Raya Citayam di Bogor, metro Cilegon dan Perumahan Taman Raya Cilegon. Proyek-proyek tersebut juga diikuti dengan beberapa pembangunan lain yang semisal yaitu Anyer Pallazo di Cilegon, Proyek Kebagusan City di Jakarta.


2. PT Alam Sutera Realty Tbk

PT Alam Sutera Realty Tbk adalah sebuah industri yang bergerak di bidang property developer sejak tahun 1993. Sebuah perusahaan realty dan properti yang didirikan oleh Harjanto Tirtohadiguno. Perusahaan ini berkantor pusat di Serpong Utara, Tangerang Selatan.

Alam Sutera Realty mencatatkan total land bank nya seluas 2.331.5 Hektar yang terletak di berbagai kota besar diantaranya Tangerang, Cianjur, Cimacan, Bali, Kuta, Tanjung Pinang dan Jakarta. Adapun proyek-proyek pembangunan dan pengelolaan yang dikerjakan oleh Alam Sutera Realty yaitu Alam Sutera, Suvarna Sutera, Garuda Wisnu Kencana Cultural Park, Asri Sutera Jawa Barat, Selani Sutera Bagansiapiapi, Alang Sutera Tegal dan Warna TV.


3. PT Lippo Karawaci Tbk

Berada dalam deretan perusahaan realty terbesar di Indonesia, Lippo Karawaci telah berdiri sejak Oktober 1990 oleh seorang pendiri bernama Mochtar Riady. PT Lippo Karawaci Tbk berpusat di Lippo Village, Tangerang. Lippo membangun perumahan realty pertama yang diberi nama Lippo Village. Lalu mengembangkan proyek Lippo Karawang, Lippo Karawaci dan Tanjung Bunga di Sumatera.

Perusahaan ini lah yang juga mengelola mega proyek yang cukup terkenal yaitu Meikarta dan bakal membangun mall besar dengan konsep lifestyle bernama Cikarang Orange County yang diperkirakan akan menjadi mall terbesar di Indonesia setelah sebelumnya rampung membangun Lippo Mall Puri.


4. PT Ciputra Development Tbk

PT Ciputra Development Tbk adalah satu dari beberapa perusahaan realty dan properti bergengsi di Indonesia. Didirikan oleh Ir. Ciputra pada tahun 1981 dan memiliki program pengembangan properti perumahan dengan skala besar. Ciputra Development fokus pada bidang realty dan properti secara komersial.

Perusahaan mengembangkan properti perumahan, pusat perbelanjaan, hotel, apartemen dan lapangan golf. Sebagai perusahaan terkemuka, Ciputra juga dipercaya untuk mengerjakan proyek internasional yang berada di China.

Ciputra telah berjaya membangun berbagai proyek besar yang dapat dinikmati oleh masyarakat luas, diantaranya Ciputra Hospital Tangerang, Ciputra Mall & Hotel Jakarta, Ciputra World Surabaya, Citra Garden Sidoarjo, Citra Garden Pekalongan serta beberapa lagi yang tersebar di seluruh pulau jawa. Selain itu beberapa proyek lain juga sudah dikembangkan di berbagai pulau di Indonesia seperti Sumatera, Bali dan Sulawesi.


5. PT Pakuwon Jati Tbk

Jika mendengar namanya, siapapun akan langsung mengingat Kota Pahlawan, Surabaya. Merupakan perusahaan real estate kelas kakap yang sudah menggelar banyak proyek hebat sejak tahun 1981. Bahkan perusahaan yang didirikan oleh Alexander Tedja ini sudah memiliki beberapa anak cabang. Proyek bangunan yang digarapnya antara lain superblok, apartemen, hotel, menara kantor dan perumahan. []

(Sri Wahyuni Sitorus)


Baca Juga




Berita terkait
Cek 5 Kelemahan Investasi di Real Estate
Investasi real estate juga memiliki pro dan kontra. Memahami kerugian dapat membantu Anda membuat pilihan yang tepat.
5 Alasan Real Estate Sebagai Investasi yang Diperhitungkan
Maka kamu meningkatkan peluang untuk mendapatkan penghasilan yang lebih tinggi dengan lebih sedikit kerugian.
4 Keuntungan Investasi Real Estate, Dijamin Cuan Terus
Bisnis pada bidang properti atau real estate merupakan sebuah bisnis yang tidak pernah mati.
0
Masyarakat Yakin dan Percaya Polri Netral di Pemilu 2024
Kelrey menyayangkan apabila ada pihak yang cenderung menyudutkan institusi Polri terutama di tengah isu ketidaknetralan.