5 Masker Berbahan Alami untuk Menghilangkan Jerawat

Berikut Tagar rangkumkan sejumlah pilihan bahan-bahan alami yang dapat dijadikan masker untuk menghilangkan jerawat membandel.
Ilustrasi masker wajah. (Foto: Healthline)

TAGAR.id, Jakarta - Jerawat merupakan gangguan pada kulit di mana produksi minyak (sebum) berlebih. Hadirnya jerawat pada wajah menimbulkan rasa sakit serta membuat seseorang menjadi kurang percaya diri.

Perawatan kulit terhadap jerawat dengan menggunakan produk kecantikan, tentu memiliki efek samping yang disebabkan dari bahan-bahan kimia yang terdapat dalam produk tersebut. Maka itu sebagian orang mencari cara menghilangkan jerawat secara alami.

Mengutip informasi dari berbagai sumber, berikut Tagar rangkumkan sejumlah pilihan bahan-bahan alami yang dapat dijadikan masker untuk menghilangkan jerawat membandel:

JerawatIlustrasi jerawat yang muncul pada kulit wajah. (Foto: averraglow)

1. Masker Oatmeal

Bubur gandum atau oatmeal mengandung antioksidan seperti vitamin E, asam ferulic, avenanthramide, dan memiliki komponen anti-peradangan.

Kandungan zat tersebut bisa membantu menenangkan kulit dan menyerap minyak berlebih, mengatasi kulit kering serta mengangkat kulit mati.

Untuk membuatnya bisa menggunakan tepung oatmeal ataupun oatmeal instan tanpa perasa. Caranya mudah dengan merebus oatmeal dengan air dan biarkan hingga dingin. Lalu, oleskan masker langsung ke wajah dan tunggu selama 20 menit. Setelah itu bilaslah hingga bersih.

2. Masker Mentimun

Mentimun mengandung banyak mineral, zat dalam mentimun bisa juga dipakai untuk memberantas jerawat. Selain itu, mentimun dapat memberikan efek dingin pada kulit di mana bisa membantu mengurangi peradangan dan iritasi akibat jerawat.

Cara membuatnya dengan kupas mentimun kemudian haluskan menggunakan blender. Saring air dengan ampasnya dan campur dengan lemon ataupun yogurt lalu oleskan di wajah. Biarkan selama 30 menit. Setelah itu cuci wajah dengan bersih.

3. Masker Putih Telur dan Lemon

Selain menghilangkan jerawat masker putih telur memiliki banyak manfaat seperti mengecilkan pori – pori wajah, mengangkat sel kulit mati, dan menghilangkan whitehead.

Masker putih telur untuk jerawat bisa dibuat dengan mencampurkan air perasan buah lemon dengan putih telur yang sudah dikocok. Oleskan masker tersebut dan diamkan semalaman hingga masker mengering.

Pagi harinya bilas wajah menggunakan air hangat. Selain itu, masker putih telur dapat dicampur dengan madu untuk kulit berminyak.

4. Masker Kunyit

Siapa bilang kunyit hanya untuk bumbu masakan? Kunyit juga dapat digunakan sebagai penghilang jerawat lho. Cara membuat masker kunyit yaitu campurkan setengah sendok bubuk kunyit dengan 1sdt madu.

Aplikasikan campuran tersebut ke wajah dan tunggu selama 10-15 menit. Kemudian bilas wajah dengan air hangat. Masker ini memiliki komponen antibakteri yang dapat menenangkan kulit dan mencegah timbulnya jerawat.

5. Masker Madu dan Yogurt

Yougurt memiliki kandungan asam laktat, bakteri baik, dan asam alfa hidroksi yang dapat mengatasi masalah jerawat dan menumpuknya sel kulit mati. Sedangkan madu mempunyai sifat antibakteri dan dapat menenangkan kulit.

Cara membuatnya cukup mudah, yakni campurkan 1sdm madu dan 2sdm yogurt dan aduk sampai merata. Oleskan pada wajah dan tunggu sampai 20 menit lalu bilas hingga bersih. []

(Cherryn Lagustya)

Berita terkait
Penyebab Munculnya Jerawat di Setiap Bagian Wajah
Berikut Tagar rangkumkan sejumlah informasi mengenai penyebab munculnya jerawat serta tips menguranginya.
Bahaya Mengoleskan Minyak Kelapa di Area Wajah
Ada satu area yang tidak boleh dioleskan minyak kelapa di atasnya. Area tersebut adalah wajah.
Lima Kebiasaan yang Dapat Memicu Kerusakan Kulit Wajah
Berikut ini Tagar rangkumkan sederet kebiasaan yang menjadi penyebab kerusakan pada kulit wajah.
0
Ramalan Zodiak Jumat 8 September 2023, Peruntungan Cinta
Ramalan zodiak Jumat, 8 September 2023 untuk semua zodiak yang menggambarkan tentang sebuah peruntungan dalam cinta yang akan Anda alami.