5 Hal Yang Membatalkan Wudhu

Ada hal-hal yang membatalkan wudhu. Ini harus diketahui oleh seluruh umat Islam untuk memastikan ia masih punya wudhu saat sholat.
Wudhu (Foto: Tagar/Pixabay)

Jakarta - Ada hal-hal yang membatalkan wudhu. Ini harus diketahui oleh seluruh umat Islam untuk memastikan ia masih punya wudhu saat sholat. Sebab jika wudhunya batal, otomatis sholatnya menjadi tidak sah.

Berikut lima hal yang dapat membatalkan wudhu.


1. Keluarnya sesuatu melalui qubul dan dubur

Keluarnya benda apa pun melalui dua jalan (qabul dan dubur), semuanya membatalkan wudhu. Baik itu berupa angin (kentut), air seni, darah, maupun kotoran.

Hal ini berdasarkan firman Allah Subhanahu wa Ta’ala:


أَوْ جَاءَ أَحَدٌ مِنْكُمْ مِنَ الْغَائِطِ

“... atau kembali dari tempat buang air..” (QS. An Nisa’: 43)

Juga berdasarkan hadits shahih:

قَالَ رَسُولُ اللَّهِ - صلى الله عليه وسلم - « لاَ تُقْبَلُ صَلاَةُ مَنْ أَحْدَثَ حَتَّى يَتَوَضَّأَ » . قَالَ رَجُلٌ مِنْ حَضْرَمَوْتَ مَا الْحَدَثُ يَا أَبَا هُرَيْرَةَ قَالَ فُسَاءٌ أَوْ ضُرَاطٌ

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda, “Tidak diterima sholat orang yang berhadats hingga ia berwudhu.” Seorang laki-laki dari Hadramaut bertanya kepada Abu Hurairah yang meriwayatkan hadits ini, “Apa itu hadats wahai Abu Hurairah?” Abu Hurairah menjawab, “Kentut dan buang air.” (HR. Bukhari)


2. Tidur

Tidur pulas, yakni tidur berbaring, membuat wudhu batal. Sebagaimana sabda Rasulullah:

وِكَاءُ السَّهِ الْعَيْنَانِ فَمَنْ نَامَ فَلْيَتَوَضَّأْ

“Mata adalah pengawal dubur. Maka barangsiapa tidur, maka dia wajib berwudhu.” (HR. Abu Dawud dan Ibnu Majah; hasan)

Adapun tidur dalam kondisi duduk dengan pantat menempel tempat duduk, ia tidak membatalkan wudhu.

كَانَ أَصْحَابُ رَسُولِ اللَّهِ -صلى الله عليه وسلم- يَنْتَظِرُونَ الْعِشَاءَ الآخِرَةَ حَتَّى تَخْفِقَ رُءُوسُهُمْ ثُمَّ يُصَلُّونَ وَلاَ يَتَوَضَّئُونَ

Para sahabat Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam pernah menunggu waktu untuk sholat Isya’ lalu mereka tertidur sambil duduk. Kemudian mereka bangun terus menunaikan sholat tanpa berwudhu. (HR. Abu Dawud dan Ibnu Majah, hadits senada diriwayatkan pula oleh Muslim)


3. Menyentuh kemaluan (qubul) maupun dubur

Baik menyentuh milik sendiri atau milik orang lain, hal itu membatalkan wudhu. Sebagaimana sabda Rasulullah:

مَنْ مَسَّ ذَكَرَهُ فَلَا يُصَلِّي حَتَّى يَتَوَضَّأَ

“Barangsiapa menyentuh kemaluannya maka janganlah ia mengerjakan sholat hingga ia wudhu terlebih dahulu.” (HR. An Nasa’i dan Tirmidzi)


4. Menyentuh istri atau lawan jenis non mahram

Dalam hal ini ada perbedaan pendapat di kalangan para ulama. Menurut mazhab Syafi’i, persentuhan kulit dengan istri atau lawan jenis non mahram (yang halal dinikahi) membatalkan wudhu.

Mereka berdalil dengan firman Allah:

أَوْ لَامَسْتُمُ النِّسَاءَ

“... atau kamu menyentuh perempuan..” (QS. An Nisa’: 43)

Sedangkan menurut mazhab Maliki dan Hambali, persentuhan kulit itu membatalkan wudhu jika disertai syahwat. Adapun menurut mazhab Hanafi, persentuhan kulit yang membatalkan wudhu adalah persentuhan kulit saat jima’.

Mereka berhujjah, laa mastumun nisaa’ pada Surat An Nisa’ ayat 43 di atas maknanya adalah hubungan suami istri bukan bersentuhan biasa.

Mereka juga berdalil dengan hadits yang menyebutkan Aisyah tidur saat Rasulullah sholat malam, lalu Rasulullah memegang kaki Aisyah karena menghalangi sujud beliau.


5. Hilang akal

Hilangnya akal atau kesadaran juga membuat wudhu batal. Baik karena mabuk, pingsan, gila atau meminum obat-obatan. Hilangnya kesadaran karena minum obat-obatan ini lebih dahsyat daripada tidur. Karenanya para ulama sepakat hal itu membatalkan wudhu.[]


(Erlangga)

Baca Juga:

Berita terkait
Hari-hari Baik Memotong Kuku dalam Islam
Memotong kuku juga membuat manusia agar lebih memperhatikan kebersihan dan keindahan diri.
10 Rekomendasi Nama Bayi Korea Islami dan Artinya
Menjamurnya budaya Korea Selatan di Indonesia menginspirasi banyak orang menggunakan nama Korea untuk bayinya.
Mahfud MD: Berislam Itu Substantif Bukan Formalitas Simbolik
Mahfud MD merespons sekelompok orang yang ingin mendirikan negara Islam dengan berbagai aksi terornya di berbagai daerah Indonesia.
0
Sejarah Ulang Tahun Jakarta yang Diperingati Setiap 22 Juni
Dalam sejarah Hari Ulang Tahun Jakarta 2022 jatuh pada Rabu, 22 Juni 2022. Tahun ini, Jakarta berusia 495 tahun. Simak sejarah singkatnya.