5 Film Ini Bisa Menambah Motivasi di Tahun Baru

Memasuki akhir tahun, ada banyak kegiatan yang harus di rencanakan di tahun depan agar bisa lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya.
Film motivasi sambut tahun baru (Foto: Tagar/Freepik)

Jakarta – Memasuki akhir tahun, ada banyak kegiatan yang harus di rencanakan di tahun depan agar bisa lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya. Menyambut tahun baru harus diawali dengan semangat dan motivasi baru. Seperti misalnya untuk karir, finansial, keluarga sampai percintaan.

Sekilas semua hal-hal tersebut mudah dilakukan dan diterapkan. Nyatanya, tidak semudah itu melakukannya, karena motivasi dalam diri yang masih tidak menentu. Alhasil, banyak yang gagal dan hanya berhasil beberapa saat diawal saja.

Banyak orang mencoba mencari inspirasi dan motivasi baru dengan berbagai hal seperti berlibur keluar kota atau keluar negeri, berkumpul bersama keluarga atau nongkrong dengan sahabat-sahabat lama.

Tentu saja semua aktivitas di atas bisa menambah motivasi. Namun ada hal yang lebih mudah dilakukan untuk mendapat motivasi, yaitu dengan menonton film. Pada pembahasan kali ini akan menyajikan daftar film yang mengandung pesan positif untuk membantu Anda menyambut tahun baru dengan semangat dan motivasi baru.


Eat, Pray and Love

Film ini menceritakan Elizabeth Gilbert (Julia Roberts) yang gagal dalam rumah tangga lantaran tidak bisa hamil. Tingkat stres yang tinggi membuat Elizabeth memutuskan pergi mencari jati diri dengan travelling keliling dunia sembari menyembuhkan mentalnya.

Film ini sempat heboh karena mengambil latar Bali. Film ini menjadi rekomendasi motivasi untuk wanita yang sedang mempunyai masalah dalam karir atau percintaan. Agar bisa mengatasi kesulitan tersebut dengan tetap semangat dalam mencari kebahagiaan dalam hidup.


The Wolf of Wall Street

Film yang dibintangi Leonardo Dicaprio ini bertema investasi dan terbaik sepanjang masa The Wolf Of Wall Street. Alkisah ada seorang pria bernama Belfort (Leonardo Dicaprio) yang berjuang menjadi salah satu broker investasi dan investor tersukses di Amerika dengan kepandaian, ketekunan dan kegigihannya.


Confession of a Shopaholic

Sepertinya film ini cocok untuk kamu yang hobi belanja dan susah mengendalikan kondisi keuangan. Genre film yang romantis-komedi ini menceritakan seorang wanita bernama Rebecca Bloomwood (Isla Fisher) yang memiliki kecanduan dalam berbelanja.

Tingkat kecanduannya dalam berbelanja sudah sulit dikendalikan. Untuk kamu generasi millenial yang baru bekerja dan pegang uang sendiri perlu menonton film ini agar mengerti seberapa pentingnya memiliki sikap bisa menahan diri dan menjadi boros.


Inside Job

Ini film keluaran tahun 2011 ini bertema investasi, yang cocok untuk kamu yang mau terlihat pintar dalam bidang ekonomi. Film yang dibintangi oleh aktor pemenang oscar Matt Damon ini banyak menceritakan tentang bagaimana cara mencari solusi dalam menyelesaikan permasalahan krisis ekonomi baik level mikro sampai dunia.


The Pursuit of Happiness

Film terakhir, menceritakan bagaimana cara menjadi broker yang sukses meskipun dengan keadaan miskin dan tidak punya apapun. Dalam film ini mengajarkan, tidak ada yang tidak mungkin selama Anda gigih dan sabar. Selain itu, film ini juga mengajarkan arti orang tercinta di hidup kita.

Film ini mengambil kisah nyata yang diperankan oleh Will Smith sebagai Chris Gardner seorang pengusaha yang telah bangkrut dan mencoba bangkit kembali menjadi broker demi memberikan kehidupan yang lebih baik untuk anak laki-laki semata wayangnya.

Nah itulah dia beberapa film yang alur ceritanya mengandung pelajaran yang bisa kita petik. Film motivasi diatas diharapkan bisa membangkitakan motivasi penontonnya agar bisa mengendalikan diri dari beberapa masalah yang sedang dihadapi dan keluar dari masalah.[]


(Egy Setya Ramadhan)

Baca Juga:

Berita terkait
5 Film Indonesia 2021 yang Wajib Ditonton
Tak hanya itu, kualitas film Indonesia juga tidak kalah dengan buatan luar negeri loh. Yuk simak 5 film Indonesia 2021 yang wajib kamu tonton.
Cek Guys, Ini 5 Tujuan Keuangan di Tahun Baru
Tahun Baru adalah waktu yang tepat untuk menetapkan beberapa tujuan keuangan yang baik, tapi jangan sampai kamu menjadi gila karenanya, ya.
Tips Perencanaan Uang untuk Mudik Lebaran, Natal, dan Tahun baru
Siasati keuangan Anda minimal 5 bulan sebelum hari raya dan libur panjang.
0
Parlemen Eropa Kabulkan Status Kandidat Anggota UE kepada Ukraina
Dalam pemungutan suara Parlemen Eropa memberikan suara yang melimpah untuk mengabulkan status kandidat anggota Uni Eropa kepada Ukraina