5 Fakta Anak Ayu Azhari Penjual Senpi Ilegal

Ada beberapa fakta terkait putra Ayu Azhari sebagai pelaku menjual senjata api ilegal ke pengemudi koboi Lamborghini Kemang.
Anak artis peran Ayu Azhari, Axel Djody Gondokusumo. (Foto: Instagram/ayukhadijahazhari)

Jakarta - Anak aktris kawakan Ayu Azhari, Axel Djody Gondokusumo ditangkap Polres Jakarta Selatan pada 29 Desember 2019 terkait dugaan penjualan senjata api (Senpi) ilegal kepada Abdul Malik, pengemudi koboi Lamborghini Kemang.

Soal penangkapan Axel, dibenarkan oleh  Kapolres Jakarta Selatan Kombes Bastoni Purnama saat jumpa pers di Mapolres Jakarta Selatan pada Rabu, 8 Januari 2020.

"Iya (anak artis Ayu Azhari). Enggak tahu anak sulung atau anak ke berapa, rekan-rekan sudah tahu lah ya, inisial ADG," kata Bastoni Purnama saat ditanya apakah ADG yang dimaksud adalah Axel Djody Gondokusumo, putra Ayu Azhari.

Berikut Tagar rangkumkan dari berbagai sumber terkait beberapa fakta tentang putra Ayu Azhari yang belum diketahui banyak orang. 

1. Ditangkap pada Desember 2019 lalu

Penangkapan putra pertama Ayu Azhari dari hasil pernikahannya dengan Djody Gondokusumo itu ternyata telah dilakukan sejak Desember 2019 lalu.

Hal itu dibenarkan Kepala Satuan (Kasat) Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan AKBP Andi Sinjaya Ghalib.

"Iya benar (anak Ayu Azhari) yang kita tangkap di kediamannya 29 Desember 2019," kata Andi di Polres Metro Jakarta Selatan, Kebayoran Baru, Rabu, 8 Januari 2020.

2. Telah Dijenguk Ayu Azhari setelah Masuk Bui

Setelah ditangkap, Axel Djody Gondokusumo kemudian dimasukkan ke jeruji besi. Mendengar hal itu, Ayu Azhari langsung membesuk sang putra.

Hal itu diungkapkan oleh Andi yang mengatakan pihak keluarga sudah tahu terkait penangkapan ADG atas kasus Axel menjadi perantara jual beli senpi ilegal kepada Abdul Malik.

"Orangtua ADG (Ayu Azhari) sudah tahu. Semua keluarga tersangka kita informasikan dan kita beritahukan berkaitan jika ada keluarganya yang ditangkap atau ditahan. Ya sudah (membesuk) dan sudah kita infokan kepada keluarganya," ujar Andi.

3. Menjual Senpi ke Teman Nongkrong

Putra artis Ayu Azhari, Axel Djody Gondokusumo terlibat sebagai pelaku, setelah polisi menangkap Abdul Malik (AM), tersangka penodongan senjata api kepada dua pelajar di kawasan Kemang belum lama ini.

"Baik ADG, MSA, dan Y sudah kenal dengan pelaku AM, sudah beberapa kali bertemu. Ketiga pelaku profesi wiraswasta," ujar Kombes Bastoni Purnama selaku Kapolres Jakarta Selatan di Polres Metro Jakarta Selatan, Rabu, 8 Januari 2020.

Bastoni membeberkan Abdul Malik, Muhammad Setiawan Arifin (MSA), dan Axel adalah teman dekat.

"Mereka bertiga teman tongkrongan, pergaulan saja dengan AM," ujarnya.

4. Axel Djody Gondokusumo Seorang Pendakwah

Sebelumnya, Axel sangat disibukkan mengisi acara dakwah. Ia pernah tampil di acara Smesco Fashion Bazaar Ramadhan di Jakarta Selatan, Sabtu, 26 Mei 2018. Kemampuan dakwah Axel itu membuat Ayu merasa bangga dan terharu.

"Alhamdulillah aku terharu mudah-mudahan itu jadi motivasi buat aku jadi lebih baik, anakku bisa mencoba untuk memikirkan orang banyak. Alhamdulillah disyukuri saja. Saya yakin orangtua doanya akan selalu didengar oleh Allah SWT. Jadi jangan pernah berhenti berdoa untuk anak-anak kita," kata Ayu di acara Fashion Bazar Ramadhan, Smesco, Jakarta Selatan, Sabtu, 26 Mei 2018.

5. Pernah Nyaleg

Putra sulung artis Ayu Azhari dengan almarhum musisi Djody Gondokusumo itu juga pernah mencalonkan diri sebagai anggota legislatif pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2014.

Axel maju menjadi caleg dari Partai Amanat Nasional (PAN) untuk dapil Jawa Timur X. Namun sayangnya, rela merogoh kocek hingga ratusan juta rupiah, dirinya tidak berhasil melenggang ke Senayan. 

Meski begitu, ia berjanji bila gagal menjadi anggota legislatif akan terus bergelut di dunia politik. []

Baca juga:

Berita terkait
Kena Narkoba, Ayu Sebut Ibra Azhari Perlu Di-reset
Artis peran Ayu Azhari menilai pola pikir Ibra Azhari perlu di-reset agar mau berubah dan berhenti menggunakan narkoba.
Awalnya, Aulia Ingin Bunuh Suami dan Anak dengan Senpi
Aulia Kesuma (AK), tersangka pembunuhan dan pembakar suami dan anak tiri, sempat berencana membeli senjata api untuk membunuh suaminya itu, Edi.
Malam Tahun Baru 2020, Warga Makassar Diteror Senpi
Salah satu rumah warga Jalan Beringin, Kelurahan Kassi-Kassi, Kecamatan Rappocini, Kota Makassar diteror senjata api (senpi).
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.