5 Cara Memperlambat Penuaan Dini, Penuhi Kebutuhan Tidur dengan Baik

Pertambahan usia tidak bisa dihindari, namun masih ada cara yang dapat dilakukan untuk memperlambat perubahan fisik akibat efek penuaan.
Ilustrasi Penuaan Dini. (Foto: Tagar.id/Plasthetic.com)

TAGAR.id, Jakarta – Seiring bertambahnya umur, kondisi fisik juga akan mengalami penurunan. Perubahan fisik seperti kulit menjadi keriput dan tidak elastis, hingga kerutan di sekitar mata yang perlahan muncul bakal dirasakan oleh setiap orang.

Penuaan adalah sesuatu yang alamiah dan tidak bisa ditolak. Meskipun pertambahan usia tidak bisa dihindari, setidaknya masih ada cara yang dapat dilakukan untuk memperlambat efek penuaan.

Dilansir dari situs The Healthy, berikut beberapa cara memperlambat penuaan dini yang bisa Anda lakukan mulai dari sekarang.

1. Membersihkan Gigi Secara Rutin

Membersihkan gigi dengan rutin dan baik dapat mengurangi risiko peradangan gusi. Perlu diketahui bahwa peradangan merupakan salah satu faktor pemicu penuaan terbesar.

Kondisi peradangan ini akan berpengaruh pada penyakit jantung dan stroke, menghambat sistem kekebalan, meningkatkan risiko infeksi, kanker, dan disfungsi otak.

Dengan begitu, menjaga kebersihan dengan baik tentu dapat mencegah terjadinya peradangan dan mengurangi efek negatif dari penuaan yang bisa didapatkan.

2. Konsumsi Kopi

Dikatakan, minum kopi atau teh setiap hari dikaitkan dengan risiko lebih rendah terkena kanker, diabetes tipe 2, demensia, dan penyakit Parkinson.

Minuman berkafein ini diketahui bisa mengurangi berbagai risiko penyakit tersebut. Meskipun begitu, Anda tetap harus memperhatikan konsumsinya agar tidak berlebihan.

Jika memiliki kondisi kesehatan yang lain, sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter sebelum memulai kebiasaan konsumsi kopi dan teh setiap hari.

3. Berhenti Merokok

Cara memperlambat penuaan dini yang tidak kalah penting berikutnya adalah dengan berhenti merokok.

Seperti diketahui, merokok merupakan kebiasaan tidak sehat yang bisa memicu berbagai macam penyakit. Mulai dari penyakit kanker, penyakit jantung, dan stroke.

Selagi masih muda, usahakan untuk mengurangi kebiasaan tersebut secara perlahan hingga bisa meninggalkannya.

4. Mengurangi Konsumsi Gula

Seperti diketahui, konsumsi gula menjadi musuh nomor satu yang dapat mendatangkan banyak risiko penyakit.

Tidak hanya meningkatkan risiko diabetes tipe dua, konsumsi gula berlebih juga dapat berpengaruh pada risiko kelebihan berat badan atau obesitas.

Oleh karena itu, batasi konsumsi gula harian dan ganti dengan konsumsi makanan yang mengandung gula alami agar tubuh lebih sehat dan terhindar dari berbagai penyakit.

5. Cukupi Kebutuhan Tidur

Cara memperlambat penuaan dini yang terakhir adalah dengan mencukupi kebutuhan tidur dengan baik.

Mendapatkan tidur cukup dengan kualitas yang baik dapat mengurangi stres dan mencegah berbagai risiko penyakit akibat stres yang bisa mengancam.

Sedangkan orang dengan tidur yang buruk akan semakin rentan dengan kenaikan berat badan atau obesitas dan berbagai penyakit yang menyertainya. []

Berita terkait
Manfaat Lulur Tradisional untuk Mencegah Penuaan Dini
Lulur sudah ada sebelum Indonesia Merdeka sejak zaman kerajaan para putri dan bangsawan selalu memakai lulur. Berikut manfaat lulur bagi wajah.
Minuman Beralkohol Mempercepat Penuaan Kulit
Alkohol memiliki efek dehidrasi yang akan berkontribusi pada percepatan penuaan kulit.
5 Gerakan Yoga Wajah Cegah Penuaan Dini
Penuaan dini menjadi salah satu masalah kulit yang sering dijumpai setiap orang. Dengan melakukan gerakan yoga wajah masalah tersebut bisa diatasi.