40 Penyelam dari 17 Negara Bakal Bertanding di Sabang

Sebanyak 17 negara akan mengikuti Sabang International Freediving Competition 2019 di Sabang, Aceh.
Sabang International Freediving Competition (SIFC) 2018 diadakan di pelabuhan Balohan Sabang sejak 3 November sampai 8 November 2018. Sebanyak 23 negara ikut berpartisipasi, 40 atlet diving siap menyelam dalam event ini. (Foto: Tagar/Istimewa)

Banda Aceh – Sebanyak 17 negara akan mengikuti Sabang International Freediving Competition 2019 yang akan berlangsung 2-7 November 2019 di Pantai Balohan, Sabang, Aceh.

"Yang sudah pasti, ada 40 divers dari 17 negara yang akan ambil bagian di SIFC 2019. Event ini akan menjadi saksi bagaimana para freedivers dunia memuji dan akan kembali ke sini," kata Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Aceh, Jamaluddin, Minggu 27 Oktober 2019.

Menurut Jamal, Sabang International Freediving Competition 2019 lebih dari prestasi dan kompetisi. Hal ini karena peserta juga diajak menikmati pesona Kota Sabang dan gaya hidup masyarakat yang ramah melayani wisatawan.

"Ini adalah SIFC yang ketiga kita gelar bekerja sama dengan Kementerian Pariwisata, Pemko Sabang dan BPKS. Kita ingin SIFC 2019 menghasilkan perpaduan antara sukses dan fun, khususnya untuk mereka yang mencari tantangan dan petualangan di spot diving," kata Jamal.

Ini menjadi momen terbaik lainnya dalam mempromosikan Aceh sebagai destinasi wisata

Menurutnya, Pantai Balohan akan memberikan banyak tantangan dan kesempatan. Khususnya untuk menikmati keindahan dan ketenangan bawah laut Sabang dalam sekali tarikan nafas. Pengalaman yang tidak akan bisa dilupakan.

Sementara, Kabid Pemasaran Disbudpar Aceh, Rahmadhani menyebutkan Sabang International Freediving Competition 2019 akan memperlombakan tiga kategori yaitu, constant weight (CWT) yang akan dihelat 2-4 November, free immersion (FIM) pada 5-6 November, dan constant weight no fins (CNF) pada 7-8 November 2019.

"Jangan pernah meragukan keindahan bawah laut Sabang. Apalagi, Sabang dilengkapi dengan spot freediving terbaik dunia. Spot yang menjadi incaran banyak divers mancanegara," kata Rahmadhani.

Pelaksanaan event ini juga akan semakin semarak dengan ditampilkannya sejumlah kesenian dan kebudayaan khas Aceh.

"Ini menjadi momen terbaik lainnya dalam mempromosikan Aceh sebagai destinasi wisata yang layak dikunjungi wisatawan sebagai destinasi yang aman, nyaman dan menawan," pungkasnya.[]

Berita terkait
Menelusuri Panorama Gua Sarang di Sabang
Pulau yang letaknya di paling ujung barat Indonesia, pulau Sabang, benar-benar surganya destinasi wisata, salah satunya gua Sarang.
Penyelam dari 23 Negara Ramaikan Sabang International Freediving Competition
Para peserta akan mengikuti 3 jenis perlombaan yaitu, Constant Weight, Free Immersion, dan Constant Weight No Fins.
Kapal Pesiar MS Albatros Bersandar di Sabang
Kapal pesiar MS Albatros berbendera Bahamas melakukan kunjungan wisata ke Kota Sabang, Provinsi Aceh.
0
Aung San Suu Kyi Dipindahkan ke Penjara di Naypyitaw
Kasus pengadilan Suu Kyi yang sedang berlangsung akan dilakukan di sebuah fasilitas baru yang dibangun di kompleks penjara