4 Keuntungan dan Kerugian Investasi Saham

Ada beberapa keuntungan dan kerugian yang didapatkan dalam berinvestasi saham. Simak penjelasannya pada artikel di bawah ini.
Saham (Foto: Tagar/Pexels/Lorenzo)

Jakarta - Investasi saham menjadi sangat populer untuk waktu yang lama. Hal ini karena sudah berhasil memberikan return yang bagus untuk para investor. Ada beberapa keuntungan dan kerugian yang didapatkan dalam berinvestasi saham.

Jika ingin berinvestasi di saham, kamu harus mengetahui dulu bagaimana cara kerjanya, keuntungan, dan risiko apa yang terjadi. Berikut beberapa keuntungan dan kerugian dalam investasi saham.


Keuntungan

  • Tumbuh bersama ekonomi: seiring pertumbuham ekonomi, begitu juga dengan pendapatan perusahaan.
  • Cara terbaik untuk tetap berada di depan inflasi: Rata-rata saham mendapatkan return tahunan sebesar 10%. Hal itu lebih baik dari rata-rata tahunan tingkat inflasi. Namun, kamu harus mempunyai jangka waktu yang lebih lama. Dengan begitu, kamu bisa membeli atau menahan jika nilainya turun sementara.
  • Mudah dibeli: Pasar saham mudah untuk dibeli. Kamu bisa membelinya melalui broker atau online.
  • Mudah dijual: Pasar saham memungkinkanmu menjual saham kapan saja. Jika kamu tiba-tiba membutuhkan uang, kamu bisa mengubah saham menjadi uang tunai dengan cepat dan biaya transaksi rendah.


Kerugian

  1. Risiko: Kamu bisa kehilangan seluruh investasimu. Jika sebuah perusahaan dalam kondisi buruk, investor akan menjual dengan harga yang rendah. Ketika kamu menjualnya, kamu akan kehilangan investasi awalmu.
  2. Waktu: Jika kamu membeli saham sendiri, kamu harus meriset setiap perusahaan untuk menentukan seberapa menguntungkannya bagimu. Kamu harus belajar cara membaca laporan keuangan, laporan tahunan, dan mengikuti perkembangan perusahaan. Kamu juga harus memantau pasar saham sendiri.
  3. Emosional naik turun: Harga saham naik dan turun setiap harinya. Investor cenderung membeli dengan harga tinggi dan mejual dengan harga rendah karena takut. Hal terbaik yang harus dilakukan adalah tidak terus-menerus melihat fluktuasi harga saham dan pastikan untuk mengecek secara teratur.
  4. Persaingan professional: Investor institusional dan trader professional mempunyai banyak waktu dan pengetahuan untuk berinvestasi. Mereka juga mempunyai trading tools yang canggih dan model keuangan.


(Retno Ayuningrum)

Baca Juga:

Berita terkait
Intip 5 Saham Pegangan Lo Kheng Hong Dalam Berinvestasi
Lo Kheng Hong juga tercatat memegang beberapa saham yang menjadi andalannya sebagai berikut.
Ingin Cuan? Contoh Tips Investasi Saham ala Lo Kheng Hong
Dalam dunia investasi kesabaran dan fokus adalah kunci yang utama. Kamu harus sabar dan fokus dalam memantau harga saham serta perkembangannya.
5 Tips Investasi Saham Untuk Pemula
Seorang investor saham pemula harus mempunyai bekal yang cukup agar mendapatkan keuntungan dalam berinvestasi.
0
Sejarah Ulang Tahun Jakarta yang Diperingati Setiap 22 Juni
Dalam sejarah Hari Ulang Tahun Jakarta 2022 jatuh pada Rabu, 22 Juni 2022. Tahun ini, Jakarta berusia 495 tahun. Simak sejarah singkatnya.