4 Kesalahan Pakai Masker Saat Pandemi Covid-19

Tidak sedikit masyarakat asal pakai masker dengan berbagai alasan seperti terburu-buru sehingga cuma menempel di mulut. Pakai masker ada caranya.
Ilustrasi memakai masker. (Foto: Pixabay.com)

Jakarta - Masyarakat harus memakai masker dalam masa pendemik coronavirus Covid-19 ketika berkegiatan di luar rumah agar tidak tertular virus mematikan tersebut.

Tidak sedikit masyarakat asal pakai masker dengan berbagai alasan seperti terburu-buru sehingga cuma menempel di mulut. Memakai masker tentu ada caranya yang benar. 

Beragam masker yang bisa digunakan salah satunya masker kain. Meskipun tidak terlalu efektif mencegah penularan virus corona, tapi setidaknya alat pelindung ini bisa meminimalkan risiko terinfeksi corona.

Dikutip dari Times of India, Selasa, 14 April 2020, berikut Tagar merangkum beberapa kesalahan dalam memakai masker yang harus dihindari.

1. Ukuran tidak pas atau hanya menutupi mulut

Pastikan menggunakan masker apa pun seperti masker bedah atau masker kain sebaiknya menutupi hidung dan mulut dengan ukuran yang pas.

Masker yang menutupi area mulut saja bisa memungkinkan virus dan kuman masuk ke dalam saluran hidung dan menyebarkan infeksi.

Tak hanya itu, masker yang tidak pas juga tidak efektif dalam menghentikan transmisi virus, sehingga sangat penting memastikan masker yang digukanan ukurannya sesuai untuk menutupi wajah.

2. Menyentuh masker

Ketika menggunakan masker alangkah baiknya untuk tidak menyentuhnya. Ketika melepaskan masker dengan memegang tali di kedua sisinya, penting juga untuk tidak menyentuh bagian luar masker.

Bagian luar atau depan masker (terutama masker buatan sendiri) bisa menjadi tempat yang mudah terkontaminasi, sehingga bisa menyebarkan kuman ke permukaan lainnya.

3. Memakai dan melepas masker terburu-buru

Salah satu kesalahan yang banyak dilakukan orang yaitu memakai atau melepas masker dengan terburu-buru. Padahal, terdapat prosedur penggunakan masker yang perlu diketahui.

Sebelum menggunakannya, pastikan tangan bersih dan disterilkan, sehingga tidak menyebarkan kuman ke masker, kemudian baru memakainya sebelum keluar rumah

Begitu pun dengan melepasnya dianjurkan dengan cara yang sama yaitu jangan terburu-buru.

Setelah kembali ke rumah, jangan lupa untuk membersihkan tangan dan lepaskan masker dengan memegang tali di kedua sisinya. Selain itu, bisa juga mencuci masker menggunakan air panas atau mendisinfeksi masker buatan sendiri setiap sehabis melepasnya.

4. Melepas masker saat bicara

Meskipun tampak sulit berbicara dengan menggunakan masker, bukan berarti itu harus melepas masker saat berbicara dengan orang sekitar. Hal yang perlu diingat yaitu virus corona menyebar melalui tetesan yang keluar dari hidung atau mulut orang yang terinfeksi. 

Memakai masker wajah tentu bisa menurunkan penyebaran infeksi virus corona. Rajin mencuci tangan dengan sabun di bawah air yang mengalir selama 20 detik juga salah satu mencegah tertular virus corona selain menjaga jarak dan kebersihan sanitasi.[]

Berita terkait
4 Cara Mencuci Masker Kain yang Benar
Memakai masker sekali pakai dan langsung buang bikin boros dompet, apalagi di tengah pandemik coronavirus Covid-19 seperti sekarang ini.
5 Cara Menjaga Kualitas Udara di Rumah Selama Corona
Selama berkegiatan di rumah atau bekerja dan belajar dari rumah tentu kita harus memperhatikan kualitas udara di kediamanan kita.
Vaksin Virus Corona Siap Digunakan September 2020
Profesor vaksinologi dari Universitas Oxford, Inggris, Sarah Gilbert mengungkapkan vaksin virus corona siap digunakan pada September 2020.
0
Amerika Perluas Kapasitas Tes untuk Cacar Monyet
Perluas kapasitas pengujian di berbagai penjuru negara dan membuat tes lebih nyaman dan mudah diakses pasien dan penyedia layanan kesehatan