4 Jenis Kejahatan Dunia Maya Perlu Diperhatikan Wanita

Kejahatan kerap terjadi pada wanita. Tak hanya dalam bentuk fisik, tetapi juga keamanan dunia maya. Mencegahnya, kenali 4 jenis ini ya girls!
Ilustrasi wanita di depan layar laptop surfing internet. (Foto: Pixabay)

Jakarta - Sebagai bagian masyarakat sosial, wajib menjaga keamanan seorang wanita. Tidak hanya dalam bentuk fisik, tetapi juga berkaitan dengan keamanan dunia maya. Sebab kini kejahatan di internet sudah pada tingkat mengkhawatirkan.

Memang tidak dapat disangkal internet memudahkan hidup dalam banyak hal. Mulai dari berkomunikasi, mendapatkan informasi dari belahan dunia lain, membeli sesuatu, mempromosikan produk hingga wisata, orang-orang kini menggunakan bantuan internet.

Namun di balik itu, ratusan orang tidak bersalah yang tidak terlalu paham teknologi, terutama wanita, menjadi mangsa kejahatan dunia maya setiap hari. 

Depan laptopIlustrasi mempelajari hal baru. (Foto: Pexels)

 

Setiap berita, foto, video, dan audio dapat menyebar di internet seperti api. Bisa dimanfaatkan orang untuk kegiatan negatif. Belum lagi kejahatan dunia maya ketika mengakses data pribadi dan menyalahgunakannya.

Untuk membantu dan melindungi ibu, putri, nenek, tante, bude, keluarga, kerabat hingga wanita lain agar terlepas dari ancaman kejahatan dunia maya, Tagar rangkum jenis-jenis kejahatan di internet.

Modus-modus ini biasa digunakan orang tak bertanggung jawab mengusik keamanan dunia maya. Simak berikut ini ya!

1. Key Logger

Anda mungkin pernah mendengar kasus orang kehilangan banyak uang melalui media pembayaran online, bahkan tanpa mengungkapkan kredensial. Ini mungkin aneh, tetapi bisa jadi karena Key Logger.

Key Logger adalah perangkat lunak yang digunakan untuk memantau atau merekam penekanan tombol papan ketik, termasuk tombol yang dipencet ketika Anda login media pembayaran online, aplikasi, atau sejenisnya. Tak hanya itu, banyak detail rahasia lainnya dapat diakses perangkat lunak tersebut.

Key Logger biasanya diinstal di komputer, laptop, atau ponsel. Sebab itu, pastikan Anda tidak memberikan akses gadget Anda kepada seseorang yang tidak dikenal. Berikan juga password sebagai pengamanan tambahan.

Langkah pencegahan termasuk menghindari mengakses atau login media pembayaran online, aplikasi, atau sejenisnya di gadget orang lain yang tidak Anda kenal.

smartphone - tidurIlustrasi mengakses smartphone. (Foto: Pexels) 

2. Penipuan kartu ATM

Tidak peduli sejauh mana Anda mempercayai teman atau kolega, mengungkapkan pin kartu ATM sebaiknya jangan dilakukan. Memberitahu pin debit Anda berarti membuka risiko terhadap hilangnya tabungan hasil jerih payah yang disimpan dalam kartu ATM.

Dalam kasus tertentu, jangan mempercayai orang yang memiliki ciri-ciri akan melakukan tindak kejahatan di dunia maya seperti misalnya: 

Anda mungkin pernah menerima telepon dari orang yang mengaku sebagai perwakilan bank. Orang itu kemudian memberi tahu: 'Wajib memutakhirkan kartu ATM atau Anda tidak bisa menarik uang dari ATM'.

Selanjutnya orang itu akan menanyakan nomor pin kartu ATM untuk memastikan memutakhirkan berjalan lancar. Ingat, ketika ini dialami, jangan percaya karena orang tersebut hanya ingin mengeruk saldo yang ada di rek akun bank milik Anda.

ATM - Kejatan dunia maya - PINIlustrasi mencegah kejahatan dunia maya. (Foto: zeebiz.com) 

3. Minta kode OTP

Seseorang yang mengaku dari bank atau aplikasi online menawarkan hadiah dengan nominal tertentu dalam bentuk cash atau virtual, tetapi syaratnya Anda harus mengirimkan atau memberitahu kode OTP atau One-Time Password.

Kode OTP dikirim lewat SMS atau email sebagai langkah untuk login atau masuk ke aplikasi jual beli online, aplikasi ojek online, atau dompet virtual.

Isi dari kode itu 4-6 digit angka maupun huruf, digunakan sebagai langkah untuk memperkuat autentifikasi setelah memasukkan ID dan password. Kode OTP ini hanya bisa digunakan sekali dalam jangka waktu tertentu.

Kode yang sifatnya rahasia ini tidak boleh diketahui orang lain selain pemilik akun jual beli online atau jenis akun lainnya. Nah, jadi jangan bagikan ke siapapun kode OTP, termasuk kepada orang yang mengaku dari bank atau aplikasi online.

OTP - ATM - PINIlustrasi mencegah kejahatan dunia maya. (Foto: bca.co.id) 

4. Penyalahgunaan nomor telepon

Salah satu tempat paling mudah untuk mendapatkan nomor telepon adalah toko isi ulang ponsel. Bukan para pengecer pulsa yang melakukannya, bisa saja orang lain mengambil nomor telepon tanpa izin.

Berkaca kepada kasus kriminal di Kota Karnataka, India. Seseorang mengambil nomor telepon wanita dari pengecer pulsa kemudian mulai melancarkan aksinya dengan menelepon dan mengirimi sejumlah pesan tidak etis ke nomor telepon tersebut.

Berdasarkan rekaman kamera CCTV yang dirilis kepolisian setempat, wanita itu sempat terlibat percakapan dengan seseorang. Di waktu yang berbeda, orang itu mengambil nomor telepon wanita yang ditemuinya di lokasi tempat pembelian pulsa tanpa izin siapapun.

Di sini, Tagar tidak mengatakan Anda tidak boleh memberitahu nomor telepon saat pengisian pulsa di toko pengecer. Namun, pastikan tidak terlibat dalam pembicaraan dengan orang yang tidak dikenal di toko penjualan pulsa.

MeneleponIlustrasi menelepon. (Foto: Pixabay) 

Berita terkait
Payudara Wanita Besar Sebelah, Ini 5 Penjelasan Ilmiahnya
Ukuran payudara sebelah kiri dengan kanan tidak sama. Kondisi payudara wanita besar sebelah dapat dijelaskan secara ilmiah.
Singapura Rilis Protokol Kesehatan Dugem, Indonesia Kapan?
Mengantisipasi risiko berkaitan pandemi, Pemerintah Singapura merilis protokol kesehatan khusus tempat dugem. Indonesia kapan?
Bikin Sehat dan Wajah Tirus, Ini 3 Manfaat Berciuman
Selain menjadi cara terbaik untuk mengomunikasikan kepedulian dan perhatian, berciuman memiliki manfaat kesehatan.
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.