3 Politikus Golkar Bantu APD RSUD Sidikalang Dairi

Tiga politikus Partai Golkar menyerahkan APD ke RSUD Sidikalang, Kabupaten Dairi.
Sabam Sibarani menyerahkan bantuan APD untuk tenaga medis RSUD Sidikalang, diterima Bupati Dairi Eddy Keleng Ate Berutu, Sabtu, 18 April 2020 (Foto: Tagar/Robert Panggabean)

Dairi - Tiga politikus Partai Golkar menyerahkan bantuan alat pelindung diri (APD) berupa 100 pieces baju hazmat ke RSUD Sidikalang, Kabupaten Dairi, Sumatera Utara pada Sabtu, 18 April 2020.

Ketiganya, yakni Ahmad Doli Kurnia Tanjung yang juga Ketua Komisi II DPR- RI, Franc Bernhard Tumanggor, anggota DPRD Sumatera Utara, dan Sabam Sibarani, Ketua DPRD Dairi.

Bantuan diserahkan Sabam kepada Bupati Dairi Eddy Keleng Ate Berutu bertempat di pelataran RSUD Sidikalang.

Sabam menyebut bantuan diserahkan guna mendukung optimalisasi pelayanan medis di RSUD Sidikalang, khususnya dalam upaya penanganan dan pencegahan Covid-19.

“Dengan dukungan dan ketersediaan APD, diharapkan tenaga medis sebagai garda terdepan penanganan Covid-19 akan meningkatkan rasa percaya diri dan kesiapan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” sebut Sabam.

Kita hanya penitipan sementara, selanjutnya segera distribusikan untuk optimalisasi penanganan penyebaran dan pencegahan Covid-19

Dia mengatakan, Ahmad Doli Kurnia Tanjung berhalangan hadir ke Dairi karena pada saat bersamaan sedang melaksanakan aksi kemanusiaan bagi warga kurang mampu, berupa pembagian beras di Kabupaten Asahan.

Ditambahkan Sabam, donasi serupa akan disalurkan Ahmad Doli Kurnia Tanjung untuk masyarakat Kabupaten Dairi, direncanakan direalisasi menjelang Idul Fitri mendatang.

“Aksi sosial legislator Partai Golkar asal daerah pemilihan Dairi yang dilandasi panggilan hati dan keikhlasan, diharapkan bermanfaat bagi upaya penanggulangan dan pemberantasan Covid-19. Semoga badai ini cepat berlalu,” sebut Sabam.

Eddy Keleng Ate Berutu mengapresiasi kepedulian yang diwujudkan melalui pemberian donasi. Disebut, penanggulangan Covid-19 tidak dapat dilakukan jika pemerintah jalan sendiri. Dibutuhkan kebersamaan dan gotong royong.

Kepada jajarannya, Eddy mengingatkan agar bantuan segera didistribusikan kepada sasaran yang tepat dan merupakan prioritas. 

“Kita hanya penitipan sementara, selanjutnya segera distribusikan untuk optimalisasi penanganan penyebaran dan pencegahan Covid-19,” sebut Eddy.

Selain donasi dari Partai Golkar, bantuan logistik juga diterima dari alummi Teknik Sipil Universitas Parahyangan Bandung, donasi dari Impola Peduli dan bantuan APD dari politikus PDI Perjuangan Junimart Girsang.[]

Berita terkait
Plt Direktur RSUD Dairi Diadukan ke Polda Sumut
Tenaga medis di RSUD Sidikalang, Kabupaten Dairi melaporkan Plt Direktur RSUD Sidikalang ke Polda Sumatera Utara.
Saat Wartawan Ngopi Pagi Kapolres Dairi Bagi Sembako
Polres Dairi, Sumatera Utara, menyerahkan bantuan sembako untuk pekerja medi.
Wabup Dairi Bantu Keluarga Isolasi Mandiri Covid-19
Wakil Bupati Kabupaten Dairi, Sumatera Utara, Jimmy AL Sihombing menyerahkan bantuan kepada keluarga yang diisolasi mandiri terkait Covid-19.
0
Investasi Sosial di Aceh Besar, Kemensos Bentuk Kampung Siaga Bencana
Lahirnya Kampung Siaga Bencana (KSB) merupakan fondasi penanggulangan bencana berbasis masyarakat. Seperti yang selalu disampaikan Mensos.