3 Gaya Hijab Saat Video Call Sama Pacar Malam Mingguan

Walaupun hanya lewat video call, perempuan ingin tetap dipandang cantik dan fashionable. Apalagi ketika malam minggu tiba bareng pacar.
Hijab segiempat (Foto: Instagram/dwihandaanda)

Jakarta - Walaupun hanya lewat video call, perempuan tetap ingin dipandang cantik dan fashionable. Banyak cara dan gaya, terutama untuk yang berkerudung atau hijaber dalam mengakalinya. Apalagi ketika malam minggu tiba bareng pacar.

Saat pandemi virus corona intensitas bertemu memang menjadi berkurang, bahkan dilarang bila tak penting-penting amat. Akhirnya cara untuk menghabiskan waktu berdua memakai platform komunikasi video tatap muka.

Meski hanya bertatap muka dengan jarak yang berbeda, perempuan yang berkerudung atau tidak tak "putus" gaya. Tagar juga punya rekomendasinya, terutama untuk mereka para hijaber.

Berikut 3 pilihan gaya hijab saat video call sama pacar malam mingguan:

1. Hijab Instan

Rekomendasi pertama adalah hijab instan atau bergo. Biasanya perempuan yang tidak mau ribet tapi tetep stylish memilih gaya ini karena simple. Tidak perlu repot-repot, gaya hijab ini bisa langsung dipakai dan ladies bisa kelihatan lebih rapih dalam sekejap.

Saat ini banyak hijab instan yang fashionable. Jadi banyak pilihan buat hijaber tampil praktis, tapi bisa kelihatan cantik. Walaupun gaya ini terlihat simple, jangan lupakan makeup agar makin kece dilihat pacar.

Hijab Instan atau bergoHijab Instan. (Foto: Instagram/lozyhijab)

2. Hijab segi empat

Hijab segi empat ini juga mudah sekali untuk dipakai. Hanya memerlukan satu jarum pentul, langsung rapih.

Cara memakai hijab ini adalah memilih kerudung segi empat yang berukuran sama, kemudian lipat bentuk segi tiga dengan sisi yang sejajar, gunakan ke kepala, biarkan panjangnya sama rata, kemudian yang terakhir sematkan peniti atau jarum pentul pada bagian leher untuk menjepit hijab. Setelah itu, bisa disangkutkan salah satu sisi hijab ke pundak untuk terlihat rapih.

Agar tetap terlihat cantik, ladies bisa merias wajah dengan sedikit makeup dan pastikan hijab sudah disetrika dengan rapih, agar tidak terlihat kusut di depan pacar.

Hijab segiempatHijab segiempat (Foto: Instagram/dwihandaanda)

3. Hijab Pashmina

Gaya hijab ini juga digemari kalangan hijaber. Alasannya, karena simple dan praktis digunakan.

Sama dengan gaya hijab segi empat, gaya pashmina ini juga hanya membutuhkan satu jatum pentul kemudian melingkarkan sisi hijab ke pundak untuk memberi aksen pada leher.

Jangan lupa kombinasikan penampilan gaya ini dengan merias wajah agar terlihat fresh saat berhadapan dengan sang pacar. (Niswatul Mahmudah)

Hijab pashminaHijab pashmina. (Foto: Instagram/indyratnap)


Berita terkait
Perhatikan 5 Hal Ini Sebelum Pacaran dengan Vegetarian
Ajakan untuk kencan di akhir pekan datang dari sosok penganut vegetarian. Hal apa yang perlu diketahui sebelum pacaran?
Perhatikan 5 Hal Ini Sebelum Pacaran dengan Pecinta Gunung
Takut tidak cocok dalam menjalin asmara. Seperti apa sih kebiasaan pecinta gunung sebelum diajak pacaran?
Gaya Putri Kylie Jenner Masuk PAUD, Pakai Tas Rp 148 Juta
Keluarga Kardashian memang tak pernah jauh dari gaya. Putri Kylie Jenner usia 2 tahun pakai tas ke PAUD seharga Rp 148,8 juta.
0
Hasil Pertemuan AHY dan Surya Paloh di Nasdem Tower
AHY atau Agus Harimurti Yudhoyono mengaku sudah tiga kali ke Nasdem Tower kantor Surya Paloh. Kesepakatan apa dicapai di pertemuan ketiga mereka.