3 Fakta Lokasi Pendaki Thoriq Hilang, Gunung Piramid

Pendaki yang hilang Thoriq Rizki Maulidan, akhirnya ditemukan di Gunung Piramid. Ada 3 fakta terkait lokasi Thoriq hilang.
Ilustrasi. (Foto: Pixabay)

Jakarta - Pendaki yang hilang Thoriq Rizki Maulidan, akhirnya ditemukan di Gunung Piramid, Bondowoso, Jawa Timur pada Jumat sore 5 Juli 2019. Tim SAR gabungan menemukan pendaki itu sudah tak bernyawa.

Thoriq hilang pada pada 23 Juni 2019, pencarian pun dilakukan hingga dihentikan pada 30 Juni 2019. Ketika itu, Tim SAR gabungan menyatakan penyisiran Gunung Piramid tidak membuahkan hasil. Namun, sejumlah tim SAR kembali melakukan penelusuran setelah mengantongi izin orang tua korban.

Menaklukan puncak gunung memang pengalaman yang mengasyikan. Namun, dalam pendakiannya, harus berbekal pengetahuan akan lokasi. Begitu juga Gunung Piramid.

Berikut 3 fakta lokasi pendaki Thoriq Rizki Maulidan yang sempat hilang di Gunung Piramid

1. Ketinggian Gunung Piramid

Bila diukur dengan gunung-gunung lain yang ada di Pulau Jawa, ketinggian Gunung Piramid tak seberapa yaitu 1.521 meter di atas permukaan laut (Mdpl).

Namun, sejumlah jalur pendakian Gunung Piramid berisi bebatuan berpasir, dan memiliki kemiringan parah sehingga memerlukan fokus untuk menaklukannya.

Ketinggian Gunung Piramid tak jauh berbeda dengan Gunung Merapi di Yogyakarta dengan ketinggian 1.356 Mdpl, Gunung Pulosari di Pandeglang, Banten, dengan ketinggian 1346 Mdpl, dan Gunung Penanggungan, Mojokerto, Jawa Timur, dengan ketinggian 1653 Mdpl.

Pendaki, Naik Gunungt, TravelerIlustrasi. (Foto: Pixabay)

2. Sisi Mistis Gunung Piramid

Tiap gunung memiliki sisi mistis tersendiri. Namun, secara umum, merupakan hal positif yang ditegaskan lagi jangan dilakukan ketika sedang berada di areal jalur pendakian, lokasi peristiharatan, hingga puncak suatu gunung.

Rata-rata seruannya tidak membuang sampah sembarangan; terutama pembalut bekas yang dipakai perempuan haid, menghindari berkata kotor; menghujat atau bersumpah serapah terhadap sesuatu, jangan meremehkan usaha yang dilakukan untuk mendaki gunung, dan mengambil barang yang bukan miliknya ketika sedang mendaki.

3. Pemandangan Gunung Piramid

Keistimewaan pendakian suatu gunung selain tantangan untuk menaklukannya adalah pemandangan. Di Gunung Piramid, sejauh mata memandang, pendaki akan dimanjakan oleh hijaunya suasana alam yang asri.

Mulai dari hutan pinus, hamparan pohon bambu, kebun kopi akan disuguhkan kepada pendaki Gunung Piramid. Tak perlu cemas dengan mata air, aliran sungai akan menjadi "pintu jalur pendakian" sebelum para pendaki melangkah menuju puncak.

Baca juga: 

Berita terkait