23 Puskesmas di Padang Siap Layani Swab Karyawan Restoran

Pemerintah Kota Padang telah menyiapkan puluhan Puskesmas untuk melayani tes swab karyawan rumah makan dan restoran.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Padang Feri Mulyani Hamid. (Foto: Tagar/Dok.Diskominfo Padang)

Padang - Dinas Kesehatan Kota Padang mempersiapkan sekitar 23 puskesmas untuk memfasilitasi pelaksanaan tes swab bagi para pengelola dan karyawan rumah makan atau restoran dan dan sejenisnya.

Kami minta pemilik usaha proaktif untuk melakukan uji swab demi kebaikan bersama.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Padang Feri Mulyani mengatakan, penyiapan puskesmas itu sebagai tindaklanjut dari instruksi dan Surat Edaran (SE) Gubernur Sumatera Barat (Sumbar). "Kami sedang persiapan dan tentu siap melaksanakan," katanya, Selasa, 27 Oktober 2020.

Menurutnya, beberapa puskesmas sudah mulai melayani untuk para pelaku usaha. Seperti pengelola dan karyawan sejumlah rumah makan, restoran dan kafe di Kota Padang. "Senin kemarin sudah ada pemilik usaha beserta karyanya yang tes swab," katanya.

Menurutnya, pengelola rumah makan dan restoran dapat langsung mengirimkan nama-nama untuk dilakukan tes swab ke Dinkes Kota Padang. Hal ini bertujuan untuk memudahkan pengaturan lokasi dan jadwal bagi karyawan yang akan mengikuti tes swab. "Kami minta pemilik usaha proaktif untuk melakukan uji swab demi kebaikan bersama," katanya. []



Berita terkait
Hari Pertama Razia, 100 Kendaraan Kena Tilang di Padang
Polisi menilang 100 kendaraan di hari pertama Operasi Zebra Singgalang di Padang, Sumatera Barat.
2 Bulan, Polisi Tembak 19 Pelaku Kejahatan di Padang
Pelaku kejahatan yang ditindak Polresta Padang merupakan residivis dan juga DPO kasus. Selain itu, tindak tegas dilakukan karena mencoba kabur.
Pelaku Pembunuhan di Deli Serdang Kabur ke Padang Sumbar
Satuan Reserse Kriminal Polrestabes Medan, memburu seorang terduga pelaku pembunuhan Taufik Hidayat, pegawai Kejari Labuhanbatu, Sumatera Utara.
0
Tinjau Lapak Hewan Kurban, Pj Gubernur Banten: Hewan Kurban yang Dijual Dipastikan Sehat
Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar meninjau secara langsung lapak penjualan hewan kurban milik warga di Kawasan Puspiptek.