22.000 Unit Redmi Note 9 Terjual dalam Waktu 4 Jam

Dalam waktu 4 jam, sebanyak 22.000 lebih Redmi Note 9 Series berhasil terjual dalam tahap pre-order.
Xiaomi Redmi Note 9. (Foto: Xiaomi Indonesia)

Jakarta - Xiaomi resmi meluncurkan dua ponsel terbarunya, yakni Redmi Note 9 dan juga Redmi Note 9 Pro di Indonesia pada 9 Juni 2020. Dalam waktu 4 jam, ponsel ini sudah terjual sebanyak 22.000 unit dalam tahap pre-order.

"Sebanyak 22.000 lebih Redmi Note 9 Series telah dipesan hanya dalam waktu 4 jam setelah pemesanan dimulai. Terimalah rasa terima kasih dan penghormatan dari kami," tulis Xiaomi Indonesia dalam akun resmi Instagram, @xiaomi.indonesia, sebagaimana dikutip Tagar, Jumat, 12 Juni 2020.

Redmi Note 9 Series datang dengan membawa keunggulan pada bagian kamera dan prosesor. Redmi Note 9 datang dengan kamera 48MP, sedangkan Redmi Note 9 Pro datang dengan kamera 64MP.

Sementara dari sektor dapur pacu, Redmi Note 9 disematkan chipset MediaTek Helio G85 dengan CPU Octa-Core dan GPU Mali-G52. Sedangkan Redmi Note 9 pro dibekali chipset Qualcomm Snapdragon 720G dengan CPU octa-core dan GPU Andreno 618.

Dari segi harga, Redmi Note 9 dibanderol dengan harga mulai dari Rp 2,4 jutaan dan Redmi Note 9 Pro dipasarkan dengan harga Rp 3,4 jutaan.[]

Berita terkait
Xiaomi Redmi Note 9 Resmi Rilis di Tanah Air
Xiaomi Redmi Note 9 dan Redmi Note 9 Pro resmi meluncur di pasar gawai Tanah Air. Berikut spesifikasinya.
Pilihan Warna Trendi Xiaomi Mi Band 5
Mi Band 5 hadir dalam empat pilihan warna, yaitu hitam, merah, kuning, dan hijau. Gelang pintar ini punya tampilan yang mirip dengan Mi Band 4.
Rumor Xiaomi akan Luncurkan Ponsel dengan RAM 16GB
Xiaomi kabarnya akan merilis smartphone terbaru dengan dukungan RAM 16GB. Rencananya ponsel ini hanya akan dijual di pasar gawai Tiongkok.