2.000 Masker Gratis untuk Wisatawan Parangtritis Bantul

FPRB Bantul membagikan 2.000 masker bagi wisatawan di Pantai Parangtritis. Selain itu juga mengajak pengunjung menerapkan protokol kesehatan.
Relawan FPRB Bantul memberikan masker kepada wisatawan Pantai Parangtritis. (Foto: Tagar/Faya Lusaka Aulia)

Bantul – Bersamaan dengan adanya libur panjang karena cuti bersama memperingati hari Maulid Nabi Muhammad SAW Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPRB) Kabupaten Bantul mengadakan kegiatan 3M di Pantai Parangtritis, Kecamatan Kretek, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Pantai Parangtritis merupakan salah satu destinasi wisata unggulan yang ada di Kabupaten Bantul, oleh sebab itu kegiatan 3M oleh FPRB Kabupaten Bantul dilaksanakan di tempat tersebut. FPRB Kabupaten Bantul bekerja sama dengan kodim, polres, dan jajaran terkait di wilayah tempat wisata tersebut.

Menjadi salah satu objek wisata favorit pengunjung dari dalam maupun luar kota, pada libur panjang kali ini oleh karena itu sebagai relawan kebencanaan maka bertanggung jawab pula atas pencegahan penyebaran Covid-19.

Kegiatan kali ini kami mengajak para wisatawan untuk selalu melakukan gerak 3M yaitu memakai masker, menjaga jarak, dan menjaga kesehatan.

Dalam kegiatan yang berlangsung pada hari Sabtu, 31 Oktober 2020 FPRB Bantul membagikan 2.000 masker dan hand sanitizer kepada para wisatawan yang berkunjung di Pantai Parangtritis. Proses pembagian masker kepada pengunjung Pantai Parangtritis ini dilakukan oleh relawan yang tergabung sebanyak 100 orang.

Acara ini diawali dengan apel oleh para relawan yang tergabung, kemudian dilanjut dengan serah terima oleh pihak relawan kepada pengunjung dan pedangan yang ada ditempat tersebut. “Kegiatan kali ini kami mengajak para wisatawan untuk selalu melakukan gerak 3M yaitu memakai masker, menjaga jarak, dan menjaga kesehatan,” jelas Ketua FPRB Bantul, Waljito.

Masker ParangtritisRelawan FPRB Bantul memberikan masker kepada wisatawan Pantai Parangtritis. (Foto: Tagar/Faya Lusaka Aulia)

Selama kegiatan ini berlangsung para anggota FPRB dan relawan yang terlibat membagikan masker dan hand sanitizer kepada para wisatawan maupun pedagang yang berjualan dikawasan tempat wisata Parangtritis. Tidak hanya itu, para relawan juga memperingatkan kepada para pengunjung yang terlihat berkerumun untuk selalu berjaga jarak.

Baca Juga:

Harapan dari adanya kegiatan sosialisasi gerakan 3M dan bagi-bagi masker oleh FPRB ini agar dapat mencegah dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di saat Pantai Parangtritis sedang penuh dengan pengunjung.

Meskipun sedang menikmati momen wisata disaat masa liburan ini, FPRB menghimbau para wisatawan yang berkunjung ke Pantau Parangtritis untuk selalu untuk selalu mentaati protokol kesehatan dan menerapan gerakan 3M di manapun berada. []

Berita terkait
Suasana Malioboro Yogyakarta Menjelang Long Weekend
Wisatawan sudah mulai memadati Malioboro Yogyakarta saat long weekend Oktober 2020. Namun banyak wistawan yang belum patuh protokol kesehatan.
Jukir Kota Jogja Nakal Saat Long Weekend, Hubungi Nomor Ini
Sesuai Perda tarif parkir per jam untuk motor Rp 2.000 dan mobil Rp 5.000. Selanjutnya berlaku tarif progresif. Adukan jika tak sesuai ketentuan.
Sultan Tak Kebagian Hotel Saat Long Weekend di Yogyakarta
Banyak wisatawan sudah pesan hotel di Yogyakarta saat libur panjang. Sri Sultan HB X pun tak kebagian hotel karena sudah penuh.
0
DPR Terbuka Menampung Kritik dan Saran untuk RKUHP
Arsul Sani mengungkapkan, RUU KUHP merupakan inisiatif Pemerintah. Karena itu, sesuai mekanisme pembentukan undang-undang.