100 Orang Bakal Hapus Tatto Gratis di Bantaeng

Komunitas Ayo Ngaji di Kabupaten Bantaeng Sul-Sel menggelar acara hapus tatto gratis. Ini persyaratannya
Ketua Panitia Hapus Tatto gratis Bantaeng, Achmad Ichzan Zadly.(Foto: Tagar/Fitriani Aulia Rizka)

Bantaeng - Komunitas Ayo Ngaji di Bantaeng bekerjasama dengan Remaja Kreatif Mangga Famili (RKMF) dan Masyarakat Hijrah Tanpa Nama (Mahtan) menginisiasi hapus tatto. Ketua Panitia, Achmad Ichzan Zaldy menuturkan, sejauh ini peserta sudah mencapai 100 pendaftar. Rencananya hapus tatto itu akan diselenggarakan pada Minggu, 8 Desember 2019 mendatang.

"Peserta hapus tatto sudah 100 orang. Batasnya memang hanya 100 orang karena mengingat waktu. Kalau dari panitia sebenarnya tidak apa-apa bertambah (lebih dari 100) tapi kan ada batas waktunya pendaftaran atau pengambilan formulir," kata Achmad Ichzan Zaldy, Selasa, 3 Desember 2019.

Ada juga perempuan, puluhan. Pastinya yang hapus itu perempuan juga dan di tempat terpisah.

Dari 100 peserta itu, kata Ichzan, terdapat sekitar 20 orang dari Kabupaten lain seperti Bulukumba, Jeneponto dan Makassar. Di Kabupaten Bantaeng sendiri, peserta yang mendominasi di Kecamatan Bantaeng.

"Kalau di Bantaeng, kebanyakan dari kota (Kecamatan Bantaeng)," sebutnya.

Wakil Ketua Umum Remaja Kreatif Mangga Family (RKMF) ini menyebut, peserta hapus tatto bukan hanya kaum adam, namun diikuti pula kaum hawa.

"Ada juga perempuan, puluhan. Pastinya yang hapus itu perempuan juga dan di tempat terpisah," ucap dia.

Kegiatan yang rencananya bakal diisi talkshow ini, bakal berlangsung sejak pagi hingga petang. Hapus tatto ini juga, masih dalam rangkaian peringatan hari jadi Bantaeng ke 765.

Lebih jauh pemuda kelahiran 1993 ini menuturkan, tujuan hapus tatto ini sesuai dengan temanya yaitu Bantaeng hapus tatto menuju Bantaeng Baik.

Dengan begitu, diharapkan seluruh peserta setelah ini terjadi perubahan perlahan. Terlebih dalam sisi spiritual dan religius.

Selain itu ia juga mengutarakan bahwa kegiatan itu bukan sekedar hapus tatto saja, setelah selesai bakal ada ajakan untuk mempermantap hafalan surah dalam ayat-ayat suci alquran melalui lembaga dakwah, khususnya yang ada di Kabupaten Bantaeng.

Tetapi untuk lembaga dakwah yang diikuti, kata dia, peserta tidak ditekankan untuk ikuti lembaga dakwah Komunitas Ayo Ngaji saja.

"Tidak ada penekanan, terserah peserta mau masuk di lembaga dakwah mana saja yang jelas mereka mau mengaji," jelasnya.

Terpisah, salah satu panitia Hapus Tatto ini, Erwin Andy saat dijumpai menuturkan bahwa para peserta tersebut dipersyaratkan menghafal surah Arrahman ayat 1 sampai 10.

Selain talkshow bertema Ayo Ngaji, pada kegiatan itu nantinya akan diadakan pula tes kesehatan gratis.

"Tes kesehatannya gratis. Ada tes HIV, Hepatitis, tes gula dan darah," sebut Erwin Andy.

Baca juga:

Berita terkait
Meriahnya Malam Puncak Pemilihan Duta Genre Bantaeng
Malam puncak Duta Genre (Generasi Remaja) di Kabupaten Bantaeng disambut meriah. Acara tersebut diselenggarakan oleh DPPKB Bantaeng.
Kedai Saleh, Tempat Ngopi dan Membaca di Bantaeng
Ida, membuka kedai berkonsep outdoor dan taman baca di Bantaeng, Sulawesi Selatan. Tempat yang tepat untuk melepas penat usai bekerja.
Perjuangan Zin Batari Mengenalkan Zumba di Bantaeng
Perkembangan senam zumba di Kabupaten Bantaeng tak lepas dari peran Zumba Instructor Network.
0
Staf Medis Maradona Akan Diadili Atas Kematian Legenda Sepak Bola Itu
Hakim perintahkan pengadilan pembunuhan yang bersalah setelah panel medis temukan perawatan Maradona ada "kekurangan dan penyimpangan"