10 Destinasi Wisata Malaysia yang Harus Dikunjungi

Menentukan tujuan wisata ke luar negeri tidak perlu jauh-jauh negara tetangga Malaysia menawarkan sejumlah destinasi wisata yang memanjakan mata.
Negara Malaysia. (Foto: Tagar/Traveloka)

Jakarta - Menentukan tujuan wisata luar negeri tidak perlu jauh-jauh berkunjung ke negara tetangga di Malaysia Anda tetap bisa menikmati liburan yang mengesankan.

Kondisi iklim dan negaranya dengan Indonesia memang tidak banyak berbeda. Namun Negeri Jiran ini juga menawarkan pesona wisata yang tidak kalah menarik untuk dikunjungi.

Kondisi perkotaan modernnya yang tengah berkembang pesat dipadu dengan sisa-sisa arsitektur kolonialnya dijamin bakal membuat turis mancanegara terpikat.

Berikut rekomendasi destinasi wisata di Malaysia yang harus dikunjungi.


1. Menara Kembar Petronas

Bagi Anda yang baru pertama kali berkunjung ke Malaysia, jangan lewatkan untuk mampir berfoto dengan latar Menara Petronas yang menjadi ikon negeri ini.

Di area twin tower terdapat jembatan udara yang menghubungkan 2 menara di lantai 41-42. Untuk tiket masuknya seharga RM 10.


2. Bukit Bintang

Untuk Anda yang hobi berbelanja sambil berwisata, tidak ada salahnya untuk berkunjung ke pusat perbelanjaan Bukit Bintang.

Di Bukit Bintang ini juga tersedia berbagai macam barang murah sampai mahal. Kemudian ada kafe, restoran yang menjual aneka makanan dari berbagai negara.


3. Taman Kuala Lumpur City Center (KLCC)

Masih berada di area bawah Menara Kembar, Anda bisa sekalian berwisata ke KLCC. Di sana terdapat taman dengan pertunjukan air warna-warni.

Selain itu, pengunjung dapat memanfaatkan tempat ini untuk sekedar jalan-jalan santai, bersepeda sambil menikmati keindahan gedung pencakar langit secara gratis.


4. Kuil Kek Lok Si

Destinasi wisata di Malaysia yang harus dikunjungi selanjutnya Kuil Kek Lok Si yaitu pagoda 7 lantai dengan perpaduan desain antara budaya Cina, Thailand, dan Burma.

Kuil Kek Lok Si bisa digunakan untuk beribadah sekaligus berwisata alam karena memiliki panorama yang memesona. Tiket masuknya hanya sekitar RM2.


5. Fort Cornwallis

Benteng atau Fort Cornwallis merupakan situs bersejarah Malaysia yang lokasinya di Pulau Penang. Di sini juga Anda bisa mengunjungi kapel tua dan Seri Rambai Canon atau senjata raksasa.

Fort Cornwallis beroperasi mulai pukul 9 pagi sampai 7 Malam. Untuk biaya masuk dewasa dikenakan RM 20 dan anak-anak RM 5.


6. Penang National Park

Ingin melihat lebih dekat berbagai jenis flora dan fauna khas daerah tropis? Silahkan kunjungi Penang National Park yang dibuka mulai pukul 8 pagi sampai 5 sore.

Apabila sedang beruntung, Anda bisa menyaksikan langsung migrasi burung langka setiap September hingga April, masuk ke Penang National Park ini gratis.


7. Gurney Drive

Untuk Anda yang menuyukai wisata kuliner, jangan sampai terlewat untuk menyambangi pusat kuliner di Penang yaitu Gurney Drive.

Ada banyak macam kuliner di Gurney Drive, mulai dari makanan lokal, mancanegara, halal, non halal. Restoran yang tersedia juga rata-rata buka 24 jam.


8. Genting Highland

Menikmati suasana glamor dan menghibur di Malaysia, Anda bisa mampir ke Genting Highland yaitu daerah perbukitan yang lokasinya sekitar 51 km dari kota Kuala Lumpur.

Yang bisa ditemui di Genting Highland di antaranya tempat wisata alam, resort, theme park, kasino, restoran sampai pusat perbelanjaan.


9. Melaka River Cruise

Melaka merupakan kota di Malaysia yang memiliki banyak bangunan kuno Belanda. Tempat wisata di Malaysia yang harus dikunjungi ini menyediakan wahana Melaka River Cruise.

Dengan menyewa perahu seharga RM10, Anda bisa menikmati kawasan kota kuno selama 45 menit berkeliling menyusuri sungai Melaka.


10. Sri Mahariamman

Sri Mahariamman adalah situs agama Hindu di Chinatown, pusat kota Kuala Lumpur. Di sekitarnya terdapat Jalan Petaling yaitu pusat perbelanjaan dan kuliner tradisional.

Kawasan Sri Mahariamman selalu ramai terutama saat ada festival agama Hindu. Daya tarik kuil ini ada pada nuansa serta bangunan arsitekturnya yang unik.

Nah, itulah 10 rekomendasi wisata di Malaysia yang harus kamu kunjungi, baik sendiri maupun bersama keluarga tercinta. []

Berita terkait
Menara Eiffel Siap Sambut Wisatawan Bulan Juli 2021
Menara Eiffel akan kembali dibuka untuk para wisatawan 16 Juli 2021, setelah beberapa bulan ditutup karena pandemi Covid-19 yang belum berakhir.
Pendapat Pengamat Pariwisata Soal Perluasan Program Work From Bali
Berikut komentar Pengamat Pariwisata Nasional, Taufan Rahmadi soal kemungkinan perluasan kebijakan program Work From Bali.
Menikmati Wisata Alam Tangga Seribu di Bandung Timur
Tangga Seribu, merupakan destinasi wisata yang terletak di Bandung Timur, simak detail berikut sebagai bahan referensi wisata anda.
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.